Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Mitsubishi Sebut Komponen “Recall” Tak Dipasang di Xpander

Jakarta, KOMPAS.com – Mitsubishi Indonesia beberapa waktu lalu mengumumkan perbaikan massal (recall) untuk dua produknya, mulai dari Outlander Sport yang sampai 17.064 unit dan Pajero Sport sebanyak 14.499 unit.

Terkait dengan hal tersebut, pihak Mitsubishi Indonesia mengatakan, kalau komponen-komponen yang membuat kedua  model tersebut harus mengalami perbaikan massal, tidak dipasangkan pada Xpander. Model LMPV andalannya, disebut sudah benar-benar berbeda.

“Kami meminta maaf untuk recall Pajero Sport dan Outlander Sport. Namun untuk Xpander, komponennya sangat berbeda dan tidak ada parts yang digunakan di Xpander,” ujar Takao Kato, Presiden Direktur PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Indonesia (MMKI), Rabu (7/2/2018).

Imam Choeru Cahya, Head of Sales and Marketing Group Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) menambahkan, soal jaminan Xpander tidak recall, tak ada  yang tahu ke depannya seperti apa. Dirinya kemudian hanya memperjelas kalau komponennya (terutama yang kena recall) dipasang di Xpander.

“Soal ke depannya tidak ada yang tahu, tapi yang jelas tidak ada komponen Pajero Sport dan Outlander yang dipasang di Xpander,” ujar Imam saat dikonfirmasi.

Terkait dengan kampanye perbaikan Sport Utility Vehicle (SUV) Mitsubishi Pajero Sport produksi 2016, dalam keterangan resminya ada masalah di bagian Tailgate Gas Spring. Komponen tersebut, kekurangan lapisan anti karat pada area End Cap Outer Tube.  

Seiring waktu, dapat terbentuk karat pada Outer Tube, dan jika begiu End Cap dapat terlepas atau Tailgate jatuh tiba-tiba. Kemudian pada Outlander Sport produksi 2012 –2016, ada dua jenis komponen yang harus diperbaiki, yaitu front motor wiper (bagian penyapu kaca depan) dan tailgate gas spring atau bagian pegas di pintu belakang (sama seperti Pajero).

https://otomotif.kompas.com/read/2018/02/08/080200115/mitsubishi-sebut-komponen-recall-tak-dipasang-di-xpander

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke