Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Navara Butuh Waktu Merambah Pasar "Fleet"

Kompas.com - 16/04/2016, 07:39 WIB
Stanly Ravel

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif - April 2016 menandakan genap setahun PT Nissan Motor Indonesia (NMI) memasarkan All New Navara ke Indonesia. Generasi terbaru pikap kabin ganda ini datang bukan hanya mengincar pasar individu tapi juga segmen fleet sebagai pasar utamanya.

Meski tidak sesuai target ditetapkan saat awal diluncurkan, namun Navara mampu meraih porsi cukup besar di segmen pikap kabin ganda. Bahkan hasil tersebut diklaim mengantarkannya sebagai market leader di segmen konsumen tertentu.

"Tahun lalu Navara terjual sebanyak 800 unit. Akumulasi totalnya 50 persen ke segmen private dan 50 persen lagi ke fleet. Untuk segman pivate Navara jadi market leader," ucap Budi Nur Mukmin, General Manager Marketing Strategy and Product Planning NMI, Jumat (15/4/2016).

Sedangkan untuk pasar fleet, Budi mengakui persaingannya cukup keras. Tapi melihat dari Navara sebagai rookie, penjualan 400 unit menjadi awal yang baik.

"Pasar fleet identik dengan satu merek, jadi perusahan akan susah pindah menggunakan merek lain. Butuh waktu untuk merambah ke pasar fleet," ucap Budi.

Dari data yang dipaparkannya, secara nasional penjualan pikap kabin ganda pada 2015 mencapai angka 14.000 unit, dan 1.000 diantaranya bermain di pasar private, sedangkan sisanya di pasar fleet.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com