Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wajah Baru Pengurus Velozity Bawa “Angin Segar”

Kompas.com - 15/04/2016, 12:22 WIB
Febri Ardani Saragih

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif – Komunitas para pemilik varian tertinggi Avanza, Veloz Community (Velozity) bakal bekerja dengan suasana lebih segar selama dua tahun ke depan. Ketua Umum Velozity Didy Soenaryadi, yang kembali terpilih untuk periode 2016 – 2018 telah membentuk kepengurusan yang sebagian besar diisi wajah-wajah baru.

Struktur baru pengurus ini bertujuan untuk melahirkan kinerja yang efektif dan efisien serta dapat berafiliasi dengan semua pihak-pihak yang terkait. Semua pengurus tahu apa hak dan kewajibannya, sehingga tidak terjadi tumpang tindih. Selain itu Velozity juga mengatakan menambah jabatan Ketua Pelaksana Harian.

Pada kepemimpinan sebelumya, 2014 – 2016, salah satu prestasi Didy yaitu menambah 1.400 anggota dari seluruh Indonesia. Sedangkan agenda yang sudah dijalankan yaitu kampanye road show keselamatan berkendara di kota-kota besar, dan petualangan Velozity Journey menuju titik 0 di Sabang, Aceh.

“Velozity melanjutkan Journey pada 2016 ini dan akan menjelajah pulau Sulawesi pada akhir April sampai awal Mei 2016 ini. Kami berkomitmen menjalankan program kerja dalam masa kepengurusan ini, tetapi semuanya perlu proses, oleh karena itu kami akan memulainya dengan mengombinasikan program yang sudah dijalankan sebelumnya, dan secara bertahap melakukan penyesuaian melalui optimalization dan excellence," ujar Didy dalam keterangan resminya, Kamis (14/4/2016).

Paling penting, menurut Didy, yakni menjalankan program – program yang pernah ia canangkan pada kepengurusan sebelumnya. Harapannya struktur baru ini dapat bekerja dengan baik, namun kata Didy pengurus juga tetap mengharapkan bantuan dan dukungan seluruh anggota serta pihak-pihak terkait untuk bersama-sama bekerja.

 

 

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau