Ketika sudah seperti ini, jangan dulu berfikir singkat dengan mengganti dengan yang baru, karena masalah ini ternyata bisa diperbaiki.
Apalagi, bengkel yang menawarkan jasa reparasi bodi kit sudah beredar di Jakarta. Perlu diingat, setiap bengkel memiliki keunggulan yang berbeda-beda atau sesuai dengan kebutuhan konsumen.
Menurut Andre Alexander Phandana, pemilik bengkel bodi kit Autobless, bodi kit bisa diperbaiki. Namun, tidak berlaku untuk semua jenis kerusakan.
“Kita harus lihat dulu bagaimana kondisinya. Kalau pecah dan retakannya banyak jelas tidak bisa. Tetapi, jika sobek saja bisa diperbaiki, baik itu berbahan fiber atau plastik,” ungkap Andre saat ditemui KompasOtomotif, di komplek Ruko Sunter Mas, Blok H1, No17 L, Jakarta Utara, Jumat (11/3/2016).
Andre melanjutkan, bicara biaya juga dilihat dari kondisinya. Tetapi, untuk yang biasa saja dimulai dari Rp 300.000 hingga Rp 500.00. Banderol tersebut sudah termasuk jasa pengecatan.
“Pengerjaannya kurang lebih satu pekan. Kita akan buat seperti kondisi semula dan akan kita pasangkan kembali di mobil konsumen,” ungkap Andre. Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.