Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Suzuki Siap Luncurkan Celerio dan Swift "Facelift" di Kemayoran

Kompas.com - 30/05/2015, 08:01 WIB

Cikarang, KompasOtomotif - Setelah memasarkan varian baru Karimun Wagon R AGS, Suzuki kini berencana meluncurkan sekaligus dua model secara bersamaan di Pekan Raya Jakarta, Kemayoran, Jakart Pusat, pekan depan (6/6/2015). Kedua model ini adalah Celerio dan Swift facelift.

Kepastian ini juga diasampaikan Davy Tuilan, Wakil Direktur Pelaksana PT Suzuki Indomobil Sales, di Cikarang, Bekasi, Jawa Barat, Jumat (29/5/2015). "Ya, minggu depan kita akan luncurkan model baru di PRJ, tunggu saja," jelas pria berkacamata minus ini, tanpa mau mebeberkan model apa saja.

Celerio merupakan mobil kota yang dibekali mesin 1.0L diimpor utuh (completely built up/CBU) dari Thailand. Terseida dua pilihan transmisi, manual lima percepatan dan CVT. "Tentu kami akan pasarkan kedua varian, baik (transmisi) manual maupun CVT. Soal harga, nanti saja diumumkan sebentar lagi," ujar Makmur, Direktur Pemasaran SIS menambahkan.

Sedangkan satu model lagi yang ditawarkan Suzuki di PRJ, adalah Swift. Namun, belum ada kepastian facelift seperti apa yang coba ditawarkan Suzuki. Pasalnya, di negara produsennya Thailand, pilihan terbaru Swift lahir di Bangkok Motor Show, Maret 2015, dengan hadirnya tipe RX.

Swift RX, notabene merupakan model lama tapi diberikan sentuhan penambahan aksesori, sehingga terasa lebih segar. Permainan bemper, lampu dengan sudah proyektor, dan beberapa eksterior lain membuatnya tampak baru. Sayangnya, varian RX dipastikan tidak akan keluar Thailand, karena memang hanya dipasarkan khusus pasar domestik Negeri Gajah Putih.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com