Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pedrosa Bidik Gelar Milik Marquez

Kompas.com - 03/02/2015, 15:00 WIB
Febri Ardani Saragih

Penulis

Nusa Dua, KompasOtomotif – Raut wajah Dani Pedrosa sedikit berubah ketika ditanya salah satu wartawan saat konferensi pers di Bali, Minggu (1/2/2015). Masalah yang diangkat adalah anggapan bahwa Pedrosa selalu menjadi pebalap nomor dua dan kesiapan berebut gelar juara MotoGP 2015 dengan dengan rekan setim Repsol Honda Marc Marquez.

Sama seperti Marquez, Pedrosa juga pasang target juara musim ini dan memecahkan rekor personal. Meski begitu dirasa tidak mudah, peta persaingan akan selalu mengetat. Pedrosa mengatakan rival utama selain Marquez adalah duo pebalap Yamaha Movistar, Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo.

“Tahun ini akan sangat menantang, kompetisi di depan dengan Marc, Valentino, dan Jorge sangat tinggi. Untuk saya, bertanding dengan ketiganya sangat penting, itu membuat balapan sangat menarik dan tentu sangat menantang. Kondisi kompetisi seperti ini pasti terjadi sebab kita berada di kejuaraan terbaik di dunia, tidak boleh ada boleh ada margin error,” jawab Pedrosa sambil berusaha tetap tenang.

Pedrosa memang belum pernah sekalipun merengkuh gelar juara dunia MotoGP, padahal pebalap Spanyol berusia 29 tahun ini telah bergabung dengan Repsol Honda sejak 2006. Cedera selalu menjadi kendala utama, gelar juara terakhir ia dapat ketika membela Telefonica Movistar Honda di kelas 250cc pada 2004 dan 2006.

“Anda tidak tahu apa yang bisa terjadi dimasa depan, setiap musim berbeda, semua top rider punya kesempatan bagus untuk menang,” katanya.

Ketika kembali ditekan pertanyaan soal kesempatan bersaing dengan Marquez, Pedrosa menjawab “saya telah berlatih banyak, bila saya menggunakan semua semangat di sana saya bisa mencoba menang. Bila saya tidak siap saya tidak akan duduk di sini,” tutup Pedrosa diiringi tepuk tangan sebagian orang yang hadir.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com