Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penggunaan Sepeda Motor Akan Dibatasi

Kompas.com - 05/11/2008, 07:46 WIB

JAKARTA, RABU - Tingginya jumlah sepeda motor di Jakarta mendapat perhatian pemerintah pusat. Wacana pengendalian kendaraan roda dua yang diketahui sebagai salah satu penyebab kemacetan di Ibu Kota ini mulai dilakukan dalam rapat bertajuk ”Penanganan Transportasi”, Selasa (4/11).

”Memang dalam pertemuan itu, pengendalian sepeda motor yang dibahas masih berupa wacana. Namun, paling tidak ini langkah awal yang baik untuk mengatasi tingginya jumlah kendaraan itu,” kata Ketua Pusat Kajian Transportasi Universitas Indonesia, yang juga anggota Dewan Transportasi Kota Jakarta, Sutanto Soehodo, di sela-sela Temu Unsur Awak Angkutan Umum yang diselenggarakan Dewan Transportasi Kota Jakarta.

Sutanto yang menjadi salah satu peserta rapat itu mengatakan, pertemuan dihadiri sejumlah unsur, antara lain tim Markas Besar Kepolisian RI, Departemen Perhubungan, dari Kantor Wakil Presiden, Badan Usaha Milik Negara, serta Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

Pembatasan penggunaan

Baca juga: Soesalit Djojoadhiningrat, Anak Semata Wayang R.A. Kartini yang Terlupakan Sejarah

Dalam pertemuan itu, kata Sutanto mengemuka, wacana bentuk pengendalian yang memungkinkan dilakukan adalah pembatasan penggunaan sepeda motor, bukan membatasi jumlah kepemilikannya. Jika akan memberlakukan pembatasan penggunaan sepeda motor harus dibarengi dengan pembenahan angkutan umum.

”Orang menggunakan sepeda motor karena lebih murah. Maka, angkutan umum yang ada harus dibuat murah juga agar orang mau beralih ke angkutan itu. Salah satu solusinya, pemerintah perlu memikirkan memberikan subsidi agar tarif angkutan umum bisa murah," katanya.

Badan Pusat Statistik Pemprov DKI Jakarta mencatat, jumlah sepeda motor saat ini 5.136.619 unit. Pertambahannya setiap hari 1.035 unit. Dengan luas jalan hanya 6 persen atau 39 kilometer persegi dari luas wilayah DKI, kata Sutanto, idealnya jumlah sepeda motor 1 juta unit. (PIN)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komparasi Spesifikasi SUV Hybrid, Haval Jolion Ultra HEV VS Yaris Cross HEV. Mana Yang Lebih Baik?
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau