JAKARTA, KOMPAS.com - PT Honda Prospect Indonesia (HPM) terus mengukuhkan upayanya dalam menghadirkan solusi mobilitas ramah lingkungan, dengan memperkenalkan Honda Electrified Experience di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025.
Inisiatif ini bertujuan untuk menawarkan pengalaman menyeluruh kepada masyarakat Indonesia dalam mengadopsi kendaraan listrik, dengan menghadirkan ekosistem yang lengkap meliputi produk, purna jual, hingga skema kepemilikan yang inovatif.
Yusak Billy, Sales & Marketing and After Sales Director HPM menjelaskan, inovasi perusahaan tak hanya terfokus pada pengembangan teknologi, tapi juga pada upaya membangun kepercayaan konsumen.
Baca juga: Honda Siapkan 30 Mobil Listrik hingga 2030
“Honda tidak hanya menghadirkan mobil listrik, tetapi juga membangun ekosistem yang lengkap agar konsumen dapat menikmati pengalaman berkendara yang aman, nyaman, dan bebas khawatir,” katanya di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Jumat (14/2/2025).
Pada kesempatan itu, perusahaan meluncurkan produk mobil listrik berbasis baterai pertama-nya di Tanah Air, Honda e:N1. Tersedia hanya 300 unit dengan skema kepemilikan yang unik, kendaraan menawarkan solusi kendaraan listrik yang praktis dan efisien.
Billy menyampaikan, e:N1 melambangkan langkah Honda dalam membawa inovasi yang lebih ramah lingkungan.
Dengan prinsip Reliable Product, Honda memastikan setiap produk yang ditawarkan memiliki kualitas tinggi, keandalan, dan teknologi canggih untuk mendukung mobilitas masa depan.
Diketahui, Honda sendiri sudah memulai langkahnya dalam mengembangkan teknologi ramah lingkungan sejak tahun 1970-an dengan meluncurkan teknologi clean engine yang menjadi standar efisiensi bahan bakar.
Baca juga: Alasan Honda Tidak Jual Mobil Listrik e:N1
"Kemudian pada awal 2000-an, Honda memperkenalkan mobil hybrid pertama mereka, Honda Insight. Kini, dengan memperkenalkan kendaraan elektrifikasi seperti e:N1, Honda semakin mempertegas visinya untuk menciptakan masa depan mobilitas yang lebih hijau," kata dia.
Sebagai bagian dari strategi elektrifikasi bertahap, Honda telah memperkenalkan teknologi hybrid e:HEV melalui model-model seperti Honda CR-V e:HEV dan Honda Accord e:HEV.
Di samping itu, Honda juga menawarkan Comprehensive After-Sales Service yang mencakup garansi sistem EV dan baterai bertegangan tinggi hingga 8 tahun atau 160.000 km.
Kemudian ada pula garansi komponen baterai 12V dan ban selama 180 hari atau 10.000 km. Konsumen bisa menikmati layanan perawatan berkala gratis hingga 5 tahun atau 100.000 km, serta layanan darurat 24 jam.
Dengan lebih dari 150 diler resmi di Indonesia, layanan resmi Honda telah dilengkapi dengan pelatihan teknisi khusus kendaraan listrik untuk memastikan kualitas pelayanan yang terbaik.
Baca juga: IIMS 2025: Potongan Harga Motor Listrik yang Menggiurkan
Sebagai bagian dari ekosistem yang lebih besar, Honda memperkuat pilar Infrastructure Support dengan menghadirkan fasilitas mobil listrik di enam diler utama di berbagai kota besar, seperti Jakarta, Cikarang, Bandung, Semarang, Surabaya, dan Samarinda.
Fasilitas ini mencakup stasiun pengisian daya, unit display, serta peralatan khusus untuk perbaikan kendaraan listrik.
“Kami ingin memastikan bahwa konsumen tidak hanya membeli kendaraan, tetapi juga mendapatkan pengalaman berkendara yang aman dan bebas khawatir,” kata Billy.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.