JAKARTA, KOMPAS.com - Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025 digelar mulai 13 Februari sampai 23 Februari 2025, di JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat.
Gelaran ini menjadi ajang yang dinantikan oleh para pecinta otomotif, terutama bagi mereka yang ingin membeli mobil baru dengan penawaran menarik.
Salah satu daya tarik utama pameran ini adalah berbagai diskon dan promo spesial yang ditawarkan oleh para produsen kendaraan.
Baca juga: Ragam Aktivitas Seru di Booth Hyundai Selama IIMS 2025
Pengunjung dapat menikmati potongan harga, cashback, hingga program cicilan ringan yang membuat kepemilikan mobil impian menjadi lebih mudah dan terjangkau.
Salah satu yang paling mencuri perhatian adalah diskon untuk pembelian Toyota Rush, ada diskon hingga Rp 20 juta,
"Semua tipe Rush, baik manual atau matik bisa dapat potongan harga Rp 20 juta dari harga on the road Jakarta," ucap salah saru tenaga penjual Toyota di IIMS 2025, Sabtu (15/2/2025).
Baca juga: Dapatkan Diskon Hingga Rp 100 Juta untuk SUV di IIMS 2025
Berikut ini daftar diskon low sport utility vehicle (LSUV) NIK 2025, bila melakukan transaksi di IIMS 2025, berdasarkan pantauan Kompas.com, di lapangan: