JAKARTA, KOMPAS.com - Suzuki Jimny generasi anyar kerap menjadi sasaran empuk untuk modifikasi, baik untuk model tiga pintu maupun model lima pintu.
Peluncurannya pun sejalan dengan sejumlah aksesori yang tersedia untuk Suzuki Jimny generasi anyar agar untuk memperkental tampilan off road nya. Seperti contoh yang disediakan oleh toko aksesori Otoproject.
Dalam unggahan akun Instagram @otoproject terdapat sejumlah aksesori Jimny yang bisa disematkan untuk model tiga pintu dan lima pintu.
Baca juga: BMW Motorrad Indonesia Luncurkan Tiga Model Baru
Riri P. Putri, Public Relation Otoproject, mengatakan, sejumlah aksesori yang dihadirkan oleh Otoproject bersifat fungsional, untuk meningkatkan kemampuan Sport Utility Vehicle (SUV) asal Jepang tersebut melibas medan off road.
View this post on Instagram
Mulai dari front grill, front and rear axle guard, front recovery point, foot step, outside window molle, side window ladder with jerry, roof rack Jroad style, rear ladder Jroad style.
Ada juga spare tire holder adjustable, pillar light bracket, rear bumper guard and tow bar, rear inside window molle, door storage, sampai cup holder.
Baca juga: DAM Sabet 3 Piala di Kontes Layanan Honda Nasional 2024
Untuk harga aksesori Jimny yang ditawarkan beragam, mulai dari Rp 200.000 hingga Rp 12 juta.
“Kalau yang di video itu totalnya masih di bawah Rp 50 juta, total sekitar Rp 39 juta,” ucap Riri, kepada Kompas.com, Jumat (16/8/2024).
Aksesori Jimny yang disediakan oleh Otoproject bersifat plug and play, sehingga hasilnya diklaim presisi dan tidak membutuhkan waktu yang lama untuk proses pemasangan.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.