Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Optimalkan Performa Mesin, Jangan Abaikan Kualitas Busi

Kompas.com - 25/06/2024, 13:31 WIB
Stanly Ravel

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - Busi menjadi komponen penting pada kendaraan. Salah satu fungsinya membantu menghidupkan mesin dengan menghasilkan percikan api yang dibutuhkan guna membakar campuran udara dan bahan bakar.

Karena itu, tak salah bila kondisi busi yang baik juga ikut berperan penting dalam mempengaruhi performa mesin kendaraan.

Citra Aji Sanjaya, Marketing Manager PT Niterra Mobility Indonesia (NMI) sebagai produsen busi NGK menjelaskan, ada tiga elemen penting pada ruang bakar kendaraan yang sangat mempengaruhi masalah performa.

Baca juga: Di Mana Letak Kandang Macan Bus Pariwisata?

"Pertama campuran yang baik antara kualitas bahan bakar dan rasio udara, lalu kompresi yang baik, dan terakhir percikan api yang baik di mana ini menjadi peran dari busi," ujar Aji kepada media di Jakarta Selatan, Rabu (19/6/2024).

Busi NGKKOMPAS.com/STANLY RAVEL Busi NGK

Mengingat busi menjadi salah satu komponen penting dalam ruang bakar yang turut menunjang sektor performa, Aji menjelaskan, sangat penting untuk mengecek kondisinya secara berkala.

Tak hanya itu, bagi pemilik pemilik kendaraan yang ingin performa lebih optimal, bisa beralih menggunakan tipe busi NGK G-power yang jadi salah satu line-up produk upgrade dengan spesifikasi performa tinggi dan efisiensi bahan bakar yang seimbang.

"Busi G-power NGK ini memiliki central electroda yang terbuat dari platinum dengan diameter lebih kecil dari busi nikel, yakni hanya 0,6 milimeter. Dengan demikian, membuat pengapian lebih presisi dan fokus," ucap Aji.

Baca juga: Jangan Tergiur Harga Murah, Ini Dampak Fatal Gunakan Busi Palsu

Sementara itu, Technical Support PT NMI Diko Oktaviano menjelaskan, busi G-power memiliki beberapa kelebihan yang ditawarkan bagi pengguna sepeda motor.

Kondisi fisik busi motor matik sudah waktunya gantiKompas.com Kondisi fisik busi motor matik sudah waktunya ganti

Mulai pengapian yang lebih optimal, efisiensi bahan bakar yang meningkat, serta masa pakai yang lebih lama dibandingkan dengan busi konvensional atau berbahan nikel.

Dengan ketiga hal yang ditawarkan tersebut, serta harga yang tak terlalu mahal, pengguna motor diklaim bisa menikmati performa yang lebih optimal untuk penggunaan harian.

"Busi ini (G-power) memang dirancang untuk harian, bisa untuk menunjang pekerjaan, atau aktivitas berat seperti ojek online yang punya jarak tempuh tinggi, sampai penghobi kecepatan juga," ujar Diko.

Baca juga: Alasan Kenapa Mobil Jarang Dipakai Tetap Harus Rutin Ganti Oli

Busi NGKKOMPAS.com/STANLY RAVEL Busi NGK

Meski demikian, Diko mengingatkan busi hanya menjadi salah satu faktor penunjang performa kendaraan. Karena itu, pemilik juga harus memperhatikan faktor lainnya, yakni kualitas bahan bakar yang digunakan, kompresi mesin yang baik, dan lainnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau