Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Aksesori Kondom Tangki Bikin Motor Sport Kekar, Harga mulai Rp 150.000

Kompas.com - 25/04/2024, 16:01 WIB
Daafa Alhaqqy Muhammad,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Selian untuk mempercantik, beberapa aksesori aftermarket juga bisa membuat tampilan sepeda motor jadi lebih gagah dan kekar. Salah satu caranya cukup dengan memakai kondom tangki.

Aksesori satu ini dikhususkan untuk jenis motor sport dengan kubikasi 150cc ke atas, dipasang sebagai pelapis dan membuat tangki bensin terlihat lebih gemuk.

Konsumen yang berminat membeli juga tidak akan kesulitan, karena kondom tangki sangat mudah ditemukan di toko-toko aksesori, khususnya di kawasan sentra otomotif seperti Jalan Otista, Jatinegara, Jakarta Timur.

Baca juga: Kecelakaan Tesla Cybertruck, Ringsek Disenggol Truk Saat Parkir

Alim, Penanggung Jawab toko aksesori Sun City Motor mengatakan, walau ukurannya terbilang besar, aksesori ini punya banderol murah mulai dari Rp 150.000 saja.

Kondom tangki murah-murah, enggak sampai Rp 300.000, tapi setoknya kadang ada kadang enggak, tergantung gudang,” kata dia kepada Kompas.com, Kamis (25/4/2024).

Selain bisa membuat tampilan motor sport lebih gagah, aksesori ini juga diklaim mampu melindungi tangki bensin dari kerusakan-kerusakan minor, mulai dari baret sampai penyok.

Baca juga: Ini 2 Model Mini Cooper Bekas yang Jarang Peminatnya

“Bahannya dari serat fiber jadi lumayan kuat. Bisa lah jadi pengaman kalau misalnya motor jatuh, dia (kondom tangki) yang rusak, tangkinya aman,” kata dia.

Alim menambahkan, kondom tangki tersedia untuk hampir semua merek motor sport, seperti Suzuki GSX, Honda CBR, Kawasaki Ninja, atau Yamaha R. Banderolnya beragam tergantung model, mulai dari Rp 150.000 dan maksimal Rp 250.000.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Ribuan Orang Ditahan Saat Demo di Turkiye, Dianggap Teroris Jalanan oleh Erdogan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau