Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Chery Resmi Produksi Omoda E5, Jadi Basis Produksi EV Setir Kanan

Kompas.com - 04/12/2023, 08:22 WIB
Muhammad Fathan Radityasani,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

BEKASI, KOMPAS.com - Chery Sales Indonesia baru saja melaksanakan roll off pertama produksi Omoda E5 atau Omoda EV di Indonesia. Berlokasi di pabrik Handal Indonesia Auto Bekasi, Jawa Barat, Indonesia akan jadi basis produksi mobil listrik Chery setir kanan.

Airlangga Hartarto, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian mengatakan, mengapresiasi langkah Chery buat memproduksi mobil listrik di Indonesia.

"Saya dukung upaya Chery untuk menjadikan Indonesia sebagai basis dan mengapresiasi produksi yang ditargetkan 20.000 unit setahun. Untuk otomotif setir kanan, saya minta basisnya ada di Indonesia, supaya bisa diekspor ke Vietnam, Filipina, bahkan Australia," ucap Airlangga di acara peluncuran, Sabtu (2/12/2023).

Baca juga: Chery Perkenalkan Omoda E5 dan Tiggo 8 Pro Max di IIMS 2024

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto saat menghadiri acara Seremoni Produksi Perdana Omoda 5 Electric Vehicle (EV) di Kota Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (2/12/2023).dok. Humas Kemenko Perekonomian Menko Perekonomian Airlangga Hartarto saat menghadiri acara Seremoni Produksi Perdana Omoda 5 Electric Vehicle (EV) di Kota Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (2/12/2023).

Airlangga berharap, dimulainya produksi Omoda E5 bisa meningkatkan penjualan mobil listrik di Indonesia. Makanya, Omoda E5 bisa menjadi alternatif pilihan konsumen saat mau membeli mobil listrik.

"Konsumen perlu diberikan alternatif-alternatif kendaraan (listrik), dalam hal ini Omoda jadi salah satu yang bisa membuat masyarakat punya pilihan yang lebih banyak," kata Airlangga.

Zhang Guibing, President Director of Chery International yang turut hadir pada acara roll off pun membuktikan keseriusan komitmen bisnis Chery di Indonesia.

Baca juga: Jusuf Hamka Pesan 70 Unit Omoda E5, buat Mobil Operasional Jalan Tol


Mobil listrik Chery Omoda E5, yang diproduksi perdana kemarin di kawasan Asia Tenggara merupakan hasil terbaru dan menunjukkan komitmen kami terhadap pasar Indonesia. Pada kesempatan ini kami ingin menyampaikan rasa terima kasih dan apresiasi sebesar-besarnya atas dukungan pemerintah China dan Indonesia, seluruh mitra, dan rekan-rekan media, acara OMODA E5 Roll Off Ceremony dapat terlaksana dengan baik,” kata Zhang Guibing.

President PT Chery Sales Indonesia Chen Chunqing pun mengatakan, dimulainya produksi Omoda E5 membuktikan komitmen Chery Indonesia buat mendukung transisi energi hijau di Indonesia.

"Kami percaya bahwa mobil listrik adalah masa depan transportasi, dan kami berkomitmen untuk menjadi bagian dari solusi dalam mengurangi emisi karbon di Indonesia,” ucap Chen Chunqing.

Peresmian produksi Chery Omoda E5 di IndonesiaKOMPAS.com/Fathan Peresmian produksi Chery Omoda E5 di Indonesia

Produksi Omoda E5 dimulai tepat waktu mengingat targetnya yang mau mendistribusikan mobil listrik tersebut ke pemesan dilakukan pada Q1 2024. Omoda E5 nantinya resmi diluncurkan pada IIMS 2024.

Sejak kehadiran Omoda E5 di GIIAS 2023, pemesanan pre-booking telah mencapai 400 unit. Omoda E5 diharapkan akan dapat memenuhi kebutuhan konsumen Indonesia yang ingin memulai gaya hidup mobilitas rendah emisi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com