Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Begini Cara Merawat Sistem Pengereman Mobil Transmisi Manual

Kompas.com - 06/11/2023, 14:12 WIB
Selma Aulia,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

SOLO, KOMPAS.com - Sistem pengereman merupakan salah satu komponen penting pada kendaraan, yang berfungsi mengurangi atau menghentikan laju mobil.

Digunakan secara terus-menerus, akan membuat kinerja rem menurun dan daya cengkram untuk menghentikan juga juga berkurang. Sehingga bagi pemilik mobil manual sebaiknya melakukan perawatan atau perbaikan agar kondisi komponen tersebut tetap bekerja optimal.

Didi Ahadi, Dealer Technical Support Dept Head PT Toyota Astra Motor (TAM) mengatakan, perawatan komponen rem perlu dilakukan secara rutin.

Baca juga: Video Pengendara Harley dan Ninja Baku Pukul di Jalan

Rem mobilDicky Aditya Wijaya Rem mobil

“Kalau perawatan antara rem cakram dan tromol itu sama saja. Biasanya perawatan rem disarankan setiap 10.000 kilometer sekali atau enam bulan,” ungkap Didi kepada Kompas.com beberapa waktu lalu.

Didi mengatakan, pada sistem pengereman yang menggunakan cakram, pembersihan dilakukan dengan cara mengamplas disc brake dengan menggunakan ampelas kasar.

“Kemudian pada bagian yang membutuhkan mekanisme geser, dilakukan pelumas dengan menggunakan pelumas atau Brisk,” ungkal Didi.

Baca juga: Tanda Ban Baru Sudah Mengalami Penuaan

Rem MobilDicky Aditya Wijaya Rem Mobil

Selain itu perawatan pada kaliper, penggantian minyak rem juga perlu diperhatikan. Minyak rem mempunyai peran penting dalam sistem pengereman. Sebab rem bekerja dengan sistem fluida dan minyak rem berperan sebagai media menekan piston rem, sehingga terjadi pengereman.

“Penggantian minyak rem perlu dilakukan setiap 40.000 kilometer atau tiga tahun. Jika dalam waktu tiga tahun belum mencapai 40.000 kilometer, sebaiknya tetap diganti dengan yang baru,” jelas Didi.

Baca juga: Tips Aman Pakai Mobil Melibas Tanjakan Spongebob

Apabila minyak rem tidak diganti, dikhawatirkan ada udara di dalam sistem pengereman. Sebab minyak rem bisa mendidih dan menghasilkan uap air. Lebih parahnya bisa terjadinya vapor lock atau kejadian seperti rem blong.

Segera ganti kampas ketika sudah tipis atau mau habis, sesuai dengan anjuran pabrik rata-rata kampas rem hanya bisa menempuh jarak hingga 35.000 kilometer sampai 40.000 kilometer. Untuk mobil manual, usia pemakaiannya bisa lebih dari 70.000 kilometer.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com