Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Debut Lokal Mitsubishi XForce di Pulau Dewata

Kompas.com - 28/09/2023, 14:12 WIB
Stanly Ravel

Editor

DENPASAR, KOMPAS.com - Hadir sebagai pendatang baru di kelas SUV segmen B, Mitsubishi XForce akhirnya resmi melakukan debut lokal di Pulau Dewata, Bali, Kamis (28/9/2023).

Perkenalan perdana XForce di Bali merupakan rangkaian dari kegiatan Mitsubishi Motors Auto Show (MMAS) yang sebelumnya berlangsung di Pekanbaru dan Bandung.

Masyarakat Bali yang penasaran, bisa melihat lebih dekat SUV ringkas PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) di Trans Studio Mall Bali yang berlangsung dari 28 September hingga 1 Oktober 2023.

Baca juga: Pahami Waktu Tepat Mengganti Busi Kendaraan

Tetsuhiro Tsuchida, Director of Sales & Marketing Division PT MMKSI mengatakan, Bali menjadi tempat yang tepat memperkenalkan XForce sebagai teman berpetualang.

Mitsubishi XForce meluncur di BaliKOMPAS.com/STANLY RAVEL Mitsubishi XForce meluncur di Bali

Dengan desain futurustik serta fitur-fitur baru yang mewah, XForce akan memberikan kenyamanan dan kepraktisan dalam berkendara yang membedakan dengan SUV ringkas lainnya.

"Compact SUV ini dirancang untuk mempermudah navigasi jalanan beragam seperti di Bali yang memiliki banyak jalanan berkelok, pantai berpasir, dan kondisi jalan tak terduga lainnya," ucap Tsuchida dalam seremoni peluncuran di Trans Studio Mall Bali.

Baca juga: Cerita Kaka Slank Kepincut Vespa Listrik, Bikin Orang Lain Senyum

Tak hanya sebagai penyumbang devisa terbesar di Indonesia, Bali juga menjadi salah satu kontributor teratas dalam dunia otomotif, termasuk bagi Mitsubishi.

Untuk kendaraan Mitsubishi Motors, Bali telah menyumbang tiga persen penjualan nasional kendaraan penumpang dan niaga ringan pada Januari hingga Agustus 2023.

Mitsubishi XFORCE. Dok. Kompas.com/Adityo Mitsubishi XFORCE.

Sementara untuk segmen SUV ringkas, secara umum Bali mencatat penjualan sebesar 6 persen pada periode yang sama, atau berkontribusi tiga persen terhadap penjualan compact SUV secara nasional.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau