Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Honda Banting Harga Suku Cadang Motor Selama Jakarta Fair 2023

Kompas.com - 15/06/2023, 15:12 WIB
Daafa Alhaqqy Muhammad,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Astra Honda Motor (AHM) memberikan banyak diskon suku cadang kendaraan untuk semua pengunjung Jakarta Fair 2023 di JiExpo Kemayoran, Jakarta Pusat.

Selama masa acara yang berlangsung 33 hari, mulai 14 Juni sampai 16 Juli 2023, pengunjung Jakarta Fair bisa mendapatkan potongan harga, bahkan produk gratis tanpa persyaratan khusus.

Norman Sumantri, Head of Marketing Office AHM menjelaskan, diskon tersebut diberlakukan untuk memeriahkan acara Jakarta Fair 2023, sekaligus ajang promosi bagi Honda.

Dia memastikan, barang-barang yang didiskon ada banyak dan tidak akan pernah habis selama masa pameran. Stoknya akan selalu diperbarui jika sudah berkurang

Baca juga: Ini Perilaku yang Bikin Baterai Smart Key Honda Cepat Habis

Ilustrasi booth Honda di Jakarta Fair KemayoranKOMPAS.com/DIO DANANJAYA Ilustrasi booth Honda di Jakarta Fair Kemayoran

“Barang yang kena diskon ada banyak sekali, dan kami pastikan stoknya aman. Kalaupun habis, kami akan restock terus,” ucapnya kepada Kompas.com, Rabu (14/6/2023).

Satu suku cadang yang mendapatkan potongan harga khusus selama Jakarta Fair 2023 adalah ban motor tubeless. Harga satu pasang untuk depan dan belakang dibanderol Rp 400.000.

“Harga normal buat ban depan-belakang itu sekitar Rp 550.000, jadi potongannya terbilang besar,” kata Norman.

Selain ban, AHM juga memberlakukan diskon untuk semua suku cadang honda genuine parts sebesar 15 persen, dan oli motor sebesar 7 persen dari harga normal.

“Selain itu untuk pembelian produk apapun, ada goodie bag gratis juga yang berisi aparel berkendara seperti sarung tangan. Pokoknya ada banyak promo,” kata dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau