JAKARTA, KOMPAS.com - Menjelang musim mudik 2023, kendaraan pribadi masih jadi primadona orang Indonesia. Mobil di segmen LMPV jadi pilihan masyarakat karena kemampuannya yang bisa diandalkan.
Suzuki Ertiga Hybrid merupakan salah satu pilihan mobil di segmen LMPV yang cukup ramai digunakan. Memiliki susunan tiga baris bangku, mesin yang cukup, dan bagasi yang relatif lega Ertiga Hybrid menjadi pilihan yang menarik.
Sebenarnya, sistem hybrid yang disematkan pada Ertiga ini bukan yang penuh atau full, melainkan masih mild. Bedanya, disematkan Integrated Starter Generator (ISG) dan baterai lithium ion yang mendampingi mesin Ertiga.
Baca juga: Diskon LMPV Menjelang Lebaran, Ertiga Tembus Rp 55 Juta
Harapannya, Ertiga Hybrid punya konsumsi BBM yang lebih efisien. Ditambah ada juga fitur idling start-stop yang bisa mematikan dan menyalakan mesin secara otomatis saat kondisi berhenti beberapa detik.
Pada tulisan kali ini, redaksi Kompas Otomotif mau membuat simulasi mudik menggunakan Suzuki Ertiga Hybrid. Kami menghitung seberapa jauh mobil Suzuki ini bisa berjalan dengan tangki terisi penuh BBM.
Soal spesifikasi di atas kertas, Ertiga Hybrid punya kapasitas tangki BBM 45 liter. Kapasitas tersebut sama dengan Mitsubishi Xpander dan lebih besar dari Toyota Avanza (43 liter) Hyundai Stargazer (40 liter).
Baca juga: Mobil Mengalami Pecah Ban di Tol, Jangan Langsung Injak Rem
Kemudian, untuk mendapatkan jarak tempuh dari satu tangki penuh, kapasitas tadi dikalikan dengan konsumsi BBM. Redaksi sudah pernah mengetes konsumsi BBM dari Suzuki Ertiga Hybrid, yakni 15,2 Km per liter.
Maka, total jarak yang bisa ditempuh memakai Ertiga Hybrid adalah 684 Km. Tapi perlu dicatat, konsumsi BBM sangat banyak faktor yang memengaruhi, mulai dari bobot, sampai kondisi jalan.
Pada situasi pengetesan, dilakukan pada rute luar kota melewati jalan bebas hambatan dan tidak diisi penuh. Sedangkan saat mudik, tentu akan berbeda, di mana kabin akan penuh dengan penumpang dan barang.
Maka, pada situasi mudik bisa saja konsumsi BBM jadi lebih boros. Ditambah jalanan yang biasanya macet, membuat bahan bakar lebih banyak terbuang.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.