Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menyapa Esemka Bima EV di IIMS 2023, Jokowi Bilang Punya Potensi

Kompas.com - 16/02/2023, 13:05 WIB
Stanly Ravel

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) sempat mengunjungi booth PT Solo Manufaktur Kreasi, produsen Esemka, usai meresmikan Indonesia International Motor Show (IIMS), Kamis (16/2/2023).

Tak hanya melihat produk konvensional Bima 1.2 dan Bima 1.3 yang berbentuk pikap, Jokowi rupanya juga tertarik dengan minibus listrik Bima EV yang akan diluncurkan Esemka dalam ajang IIMS kali ini.

Presiden Direktur PT Solo Manufaktur Kreasi Eddy Wirajaya mengatakan, Jokowi sempat menanyakan soal harga dari Bima EV.

Baca juga: Senyum Manis Jokowi Saat Duduk di Kabin Esemka Bima EV

Selain itu, Eddy menjelaskan bila Jokowi menganggap minibus EV Esemka ini punya potensi yang besar.

 

"Beliau (Jokowi) tadi bilang Bima EV ini bagus karena multiguna untuk mendukung pariwisata dan juga dunia usaha lain. Tanya juga soal harga, tapi kami bilang akan lebih murah saat sudah CKD," ujar Eddy saat ditemui KOMPAS.com, Kamis (16/2/2023).

Eddy menjelaskan, saat ini harga Bima listrik memang masih tinggi karena statusnya CBU dengan banderol sekitar Rp 540 juta on the road.

Sedangkan bila nanti Bima EV sudah berstatus CKD, harganya otomatis bisa terpangkas alias lebih murah dari banderol yang dijual dalam bentuk CBU.

Baca juga: Spesifikasi Mobil Listrik Esemka Bima EV, Sempat Dinaiki Jokowi

"Jadi memang kami arahnya ke sana (CKD), untuk CKD bagi kami mudah karena kami juga sudah punya fasilitas pabrik. Intinya beliau (Jokowi) bilang Bima EV ini bagus sekali dan sangat bermanfaat untuk mendukung perekonomian rakyat, karena bisa untuk travel dan lainnya," kata Eddy.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Komentar
punya potensi buat kendaraan politik capres selanjutnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Ribuan Orang Ditahan Saat Demo di Turkiye, Dianggap Teroris Jalanan oleh Erdogan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau