Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Can-Am Terjun ke Motor Listrik, Meluncur 2024

Kompas.com - 09/08/2022, 15:41 WIB
Gilang Satria,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

Sumber visordown

JAKARTA, KOMPAS.com - Can-Am merek yang terkenal sebagai produsen motor roda tiga melebarkan sayap dengan terjun ke roda dua. Tak sekadar roda dua tapi langsung melahirkan dua motor listrik.

Motor listrik tersebut bernama Can-Am Pulse dan Can-Am Origin dan diposting untuk meluncur pada 2024. Model pertama merupakan naked bike adapun yang terakhir berstatus dual-purpose.

Baca juga: Mitos atau Fakta, Cat Kendaraan Warna Doff Lebih Cepat Pudar?

Can-Am terjun ke motor listrik dan akan melansir motor bernama Can-Am Pulse dan Can-Am Origin pada 2024. Foto: Visordown Can-Am terjun ke motor listrik dan akan melansir motor bernama Can-Am Pulse dan Can-Am Origin pada 2024.

“Hari ini, kisah inovasi kami mencapai puncak baru dengan pengungkapan produk listrik pembentuk pasar yang akan meningkatkan pengalaman konsumen di jalan,” kata José Boisjoli, Presiden dan CEO BRP, mengutip Visordown, Selasa (9/8/2022).

Can-Am Pulse dan Can-Am Origin merupakan motor pertama Can-Am di sera milenial. Pabrikan asal Kanada itu terakhir melahirkan motor pada 35 tahun yang lalu.

Can-Am pernah memproduksi motor selama kurun 1970-an dan 1980-an. Can-Am kemudian ditutup pada 1987 dan dihidupkan kembali oleh Bombardier Recreational Product (BRP) pada 2006 dengan mengeluarkan motor roda tiga.

Baca juga: Cara Mendeteksi Oli Mesin Motor yang Kemasukan Garam

Can-Am terjun ke motor listrik dan akan melansir motor bernama Can-Am Pulse dan Can-Am Origin pada 2024. Foto: Visordown Can-Am terjun ke motor listrik dan akan melansir motor bernama Can-Am Pulse dan Can-Am Origin pada 2024.

Can-Am Pulse bergaya naked bike menyasar pengguna kota disebut untuk menandingi LiveWire Del Mar yang baru meluncur. Motor diposting sebagai motor yang yang responsif dan menyenangkan diajak jalan.

Adapun Can-Am Origin merupakan motor dual purpose serba guna yang ditujukan untuk menghadang Zero FX dan Kawasaki KL. Motor dirancang dengan kemampuan off-road yang mumpuni untuk tugas berat.

Can-Am belum merilis spesifikasi, namun diprediksi akan memanfaatkan mesin Rotax yang sebelumnya telah bekerja sama dengan Aprilia dan BMW.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau