Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Quartararo Mengakui Melakukan Kesalahan Bodoh Saat Menyalip Espargaro

Kompas.com - 27/06/2022, 08:42 WIB
Donny Dwisatryo Priyantoro,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Fabio Quartararo gagal menyelesaikan balapan pada MotoGP Belanda di Sirkuit Assen. Dia terjatuh dan hampir saja membuat Aleix Espargaro tersapu.

Pebalap asal Prancis tersebut mengatakan, dia sudah melakukan kesalahan bodoh pada lap ketiga. Dia sadar bahwa tidak perlu melakukan manuver tersebut pada awal-awal lap.

Baca juga: Hasil Klasemen MotoGP 2022, Jarak Quartararo dan Espargaro Makin Dekat

"Pecco membuat jarak yang jauh pada lap pertama. Tapi, pada lap berikutnya kami bisa mendekatinya lagi. Pada lap sebelum saya terjatuh, saya lihat saya bisa menyerang di tikungan," ujar Quartararo, dikutip dari Speedweek.com, Senin (27/6/2022).

Pebalap Monster Energy Yamaha Fabio Quartararo selama sesi latihan bebas pertama (FP1) MotoGP Perancis di Sirkuit Bugatti, Jumat (13/5/2022). JEAN-FRANCOIS MONIER Pebalap Monster Energy Yamaha Fabio Quartararo selama sesi latihan bebas pertama (FP1) MotoGP Perancis di Sirkuit Bugatti, Jumat (13/5/2022).

Quartararo menambahkan, dia terlalu jauh saat melakukan manuver tersebut dan mengerem terlalu keras. Sayangnya, manuvernya itu tidak berjalan sesuai dengan keinginannya.

Pemimpin klasemen sementara MotoGP 2022 ini sempat bangkit dan akhirnya kembali ke pit. Namun, dia akhirnya kembali ke trek, meskipun sudah tertinggal jauh.

Baca juga: Jorge Lorenzo Sebut Quartararo Masa Depan Yamaha

"Saya tidak tahu. Pada dasarnya, saya tertinggal satu lap dengan yang lainnya. Tim menyuruh saya keluar lagi, mungkin karena akan hujan. Itu bukan keputusan saya," kata Quartararo.

Fabio Quartararo di MotoGP JermanTWITTER/@FABIOQ20 Fabio Quartararo di MotoGP Jerman

Pebalap Yamaha tersebut mengatakan, saat mulai membalap lagi, kemungkinan ada kerusakan pada bagian sensor kontrol traksi saat terjatuh. Saat ban belakang pertama kali tergelincir, dia masih bisa mengantisipasinya.

Begitu ban belakang tergilincir lagi untuk kedua kalinya, dia tidak memiliki kesempatan. Quartararo pun mengalami highside yang cukup parah hingga terlempar ke udara. Beruntung tidak ada luka parah yang dialaminya.

Tangkapan layar Twitter @MotoGP yang memuat momen Fabio Quartararo terjatuh untuk kali kedua dalam balapan MotoGP Belanda 2022 di Sirkuit Assen, Minggu (26/6/2022) malam WIB.Twitter.com/@MotoGP Tangkapan layar Twitter @MotoGP yang memuat momen Fabio Quartararo terjatuh untuk kali kedua dalam balapan MotoGP Belanda 2022 di Sirkuit Assen, Minggu (26/6/2022) malam WIB.

"Strategi saya adalah, jika saya di depan, saya akan mengeluarkan semuanya. Tapi, jika saya di belakang, jangan membuat kesalahan. Saya malah melakukan yang sebaliknya," ujar Quartararo.

FIM MotoGP akhirnya memberikan penalti pada Quartararo berupa long lap yang harus dia lakukan pada MotoGP Inggris di Sirkuit Silverstone.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau