Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ulik Perbandingan Interior Toyota Hilux dan Mitsubishi Triton

Kompas.com - 24/05/2022, 10:42 WIB
Muhammad Fathan Radityasani,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Toyota Hilux dan Mitsubishi Triton merupakan pikap kabin ganda yang cukup menarik untuk dimiliki. Selain tangguh untuk dipakai kerja, tampilannya kini juga sudah semakin modern.

Dari sisi eksterior, Hilux menawarkan tampilan konvensional namun ada sentuhan modern di bagian perlampuan. Sedangkan Triton, tampilannya lebih terlihat futuristis dengan model lampu yang terpisah antara atas dan bawah.

Selain bagian eksterior, kabin dari kedua mobil ini juga perlu dibandingkan. Apalagi pada generasi terbaru ini sudah ada perbaikan dari segi kenyamanan dengan pemilihan bahan yang lebih premium.

Baca juga: Ralliart Bikin Wajah Pajero Sport dan Triton Jadi Makin Sporty

Kabin Toyota Hilux FaceliftKOMPAS.com/FATHAN RADITYASANI Kabin Toyota Hilux Facelift

Misalnya seperti kabin Hilux, secara desain cukup menarik dengan gaya dasbor menumpuk. Apalagi di bagian interior ini kebanyakan menggunakan bahan plastik hitam yang tahan banting dan mudah dibersihkan ketika dipakai off-road.

Sentuhan premium bisa dirasakan pada bagian setir dan bangku yang sudah dilapis dengan  kulit. Selain itu bangkunya sudah dilengkapi dengan pengaturan elektrik, ditambah setir yang bisa disetel teleskopik dan tilt (maju-mundur dan naik-turun).

Pada bagian tengah dasbor, ada head unit yang sudah layar sentuh dengan berbagai fitur, seperti radio, bluetooth, aux, dan USB. Kemudian di bagian bawah ada pengaturan AC yang sudah digital dengan penyetelan otomatis.

Baca juga: Honda Airblade 160 Resmi Meluncur, Dijual Mulai Rp 35 Jutaan

Test Drive Mitsubishi TritonKOMPAS.com/DIO DANANJAYA Test Drive Mitsubishi Triton

Beralih ke bagian belakang kabin, bisa dibilang lega, terutama untuk orang dengan tinggi di bawah 177 cm.

Redaksi yang punya tinggi sekitar 178 cm tidak merasa kesempitan duduk di kabin belakang. Posisi kaki bisa dimasukkan ke kolong bangku depan agar lebih santai, namun sandaran punggung tidak bisa diubah dan cukup tegak.

Kemudian untuk Triton, desain dashboard cukup simpel, tidak dibuat bertingkat seperti yang ada di Hilux. Bahan yang digunakan juga kebanyakan dari plastik berwarna hitam dengan aksen silver di tengah dan sentuhan piano black.

Sistem hiburannya juga sudah menggunakan layar sentuh. Konektivitas seperti bluetooth, USB dan Apple CarPlay juga tersedia, jadi bisa menghibur selama bertualang.

Beralih ke kabin belakang, interior yang dominan berwarna hitam ini juga cukup lega. Posisi duduknya memang tidak bisa banyak diatur, mengingat sandarannya sudah fixed, alias tidak bisa direbahkan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com