JAKARTA, KOMPAS.com – Tersambungnya Tol Trans Jawa dari Merak sampai Probolinggo sejauh 965 kilometer, telah memancing niat para pemudik untuk melakukan perjalanan darat dengan mobil pribadi.
Terlebih pemerintah juga sudah mengizinkan masyarakat untuk melakukan perjalanan keluar kota. Salah satu daerah yang banyak dijadikan tujuan adalah Surabaya.
Untuk menuju Kota Pahlawan, alat transportasi yang bisa dipilih di antaranya adalah Mitsubishi Xpander Cross terbaru yang meluncur pada akhir 2021.
Baca juga: Mengenang Malpetaka Macet pada Tragedi Brebes Exit Tol
Namun dengan kenaikan harga BBM hingga tarif tol, para pemudik perlu menyiapkan segala keperluan sebelum melakukan perjalanan.
Pertama soal biaya BBM, dari pengetesan Kompas.com, konsumsi BBM dalam rute kombinasi untuk Xpander Sport CVT mencatat 14,7 km per liter, berdasarkan catatan MID.
Hasil yang kurang lebih sama diperkirakan mirip dengan capaian Xpander Cross, lantaran keduanya saling berbagi platform dan menggunakan mesin serta transmisi yang sama.
Baca juga: Mobil Parkir Sembarangan di Perumahan, Langsung Lapor
Untuk menempuh jarak Jakarta-Surabaya sejauh kurang lebih 750 km, artinya jumlah BBM yang dibutuhkan sebanyak 51,02 liter.
Dengan biaya Pertamax saat ini yang dijual Rp 12.500 per liter, maka biaya BBM Xpander untuk menempuh jarak Jakarta-Surabaya membutuhkan Rp 637.750.
Adapun jika memakai BBM RON 90 atau setara Pertalite yang dijual Rp 7.650 per liter, biaya isi BBM Xpander untuk jarak tempuh yang sama hanya menghabiskan Rp 390.303.
Baca juga: Cerita Viral, Oknum Polisi di Bogor Denda Pengendara Motor Jutaan Rupiah
Sementara untuk biaya tol, perjalanan mudik akan melalui Tol Jakarta-Cikampek, Cikopo-Palimanan, Palimanan-Kanci, Kanci-Pejagan, lanjut ke Pejagan-Pemalang, Pemalang-Batang, hingga Batang-Semarang.
Kemudian dilanjut Semarang ABC, Semarang-Solo, Solo-Ngawi, Ngawi-Kertosono, Kertosono-Mojokerto, dan Mojokerto-Surabaya.
Secara total, tarif tol Jakarta-Surabaya melewati jalan untuk kendaraan Golongan I mencapai Rp 727.500.
Baca juga: Jokowi Tinjau Sirkuit Formula E, Trek Sudah Selesai
Sehingga jika dijumlahkan, total biaya BBM Pertamax dan tol rute Jakarta-Surabaya dengan mengendarai Xpander untuk perjalanan mudik Lebaran 2022 membutuhkan dana Rp 1.365.250.
Sedangkan jika mobil diisi dengan BBM Pertalite, maka pemudik hanya perlu menyiapkan dana Rp 1.117.803
Sebagai informasi, perhitungan tersebut tidak bersifat mutlak dan konsumsi BBM tiap kendaraan juga bisa berbeda-beda.
Pasalnya, banyak faktor yang dapat mempengaruhi konsumsi BBM, seperti bobot yang dibawa, tekanan udara pada ban, kecepatan rata-rata, gaya berkendara, serta kondisi cuaca dan lalu lintas.
Baca juga: Ketahui Bahaya Pasang Roof Box di Mobil SUV Saat Mudik
Berikut rincian tarif tol Jakarta-Surabaya untuk kendaraan Golongan I, dikutip dari bpjt.pu.go.id (21/4/2022):
Tol Jakarta-Cikampek (Japek): Rp 20.000
Tol Cikopo-Palimanan (Cipali): Rp 119.000
Tol Palimanan-Kanci (Palikanci): Rp 12.500
Tol Kanci-Pejagan: Rp 29.500
Tol Pejagan-Pemalang: Rp 60.000
Tol Pemalang-Batang: Rp 45.000
Tol Batang-Semarang: Rp 86.000
Tol Semarang ABC: Rp 5.500
Tol Semarang-Solo: Rp 66.500
Tol Solo-Ngawi: Rp 104.500
Tol Ngawi-Kertosono: Rp 91.000
Tol Kertosono-Mojokerto: Rp 49.000
Tol Mojokerto-Surabaya: Rp 39.000