Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Jam Rawan Kecelakaan di Jalan Tol

Kompas.com - 18/04/2022, 12:01 WIB
Gilang Satria,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Jalan tol merupakan ruas jalan rawan kecelakaan lalu lintas. Adapun kecelakaan di jalan raya, masih jadi salah satu penyebab kematian terbanyak di Indonesia.

Dalam data terbaru yang dirilis awal April oleh pihak Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri, Kepolisian pun mengingatkan para pengendara mengenai waktu rawan kecelakaan di jalan tol.

Baca juga: Bergulir Lagi Akhir Pekan Ini, Cek Kelas Street Race Polda Metro

Kakorlantas Polri Irjen Pol Firman Shantyabudi menyatakan, bahwa sepanjang tahun 2021, puluhan ribu orang terdata meninggal akibat alami kecelakaan.

“Sebagaimana kita ketahui bersama selama ini, kecelakaan merupakan salah satu kontribusi penyebab kematian di Indonesia,” ujar Firman, disitat dari NTMC Polri (6/4/2022).

“Data dari kematian akibat kecelakaan pertahun menembus angka 25.266 orang,” kata dia.
Firman menyatakan setiap bulannya ada 2.000 orang meninggal akibat kecelakaan di seluruh Indonesia.

Baca juga: Panther Diduga Timbun Solar, Tampung 466 Liter Sekali Isi Rp 2,4 Juta

Karena hal tersebut, Korlantas mencatat setiap harinya ada 70 orang yang meninggal dunia akibat kecelakaan.

“Kecelakaan kendaraan di jalan tol kebanyakan terjadi saat dini hari hingga pagi. Adapun rentang waktunya, sekira pukul 03.00 hingga 09.00,” ucap Firman.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau