Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Karisma SUV Khas Eropa VW Tiguan Allspace

Kompas.com - 13/11/2020, 09:22 WIB
Stanly Ravel,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Meski sudah dikenalkan pada 2019, namun Volkswagen (VW) Tiguan Allspace belum terlalu basi untuk kembali diulas. Hadir sebagai sport utiliy vehicle (SUV) tujuh penumpang, Tiguan patut dilirik bagi para pecinta mobil daratan Eropa.

Apalagi soal harga tak kalah menarik dengan kemasan tampilannya. Berstatus sebagai rakitan lokal, alias completely knock down (CKD) Cikarang, Jawa Barat, PT Garuda Mataram Motor (GMM) sebagai pemegang merek VW di Tanah Air membanderol SUV pesaing Honda CR-V ini sebesar Rp 625 juta.

Lalu apa saja modal bersaing Tiguan Allspace ini?

Biar tidak penasaran, kita akan coba bahas secara keseluruhan, namun sesuai protokol awal, dimulai dulu dari sisi tongkrongannya.

Bicara soal desain, meski CKD namun khas mobil Eropa tetap terlihat dari sisi fisik SUV ini. Perbedaan dengan dari versi sebelumnya sudah tentu dari hal dimensi yang kini dengan panjang 4.701 mm, lebar 1.839 mm, tinggi 1.674 mm, dan 2.787 mm untuk whalebase-nya.

Baca juga: Kupas Lengkap Spesifikasi Kia Sonet di Indonesia


Tak heran bila penampakan luarnya terlihat makin bongsor, namun juga tak lepas dari platform Modular Transverse Matrix (MQB) yang digadang-gadang meningkatkan keunggulan Tiguan generasi kedua ini. Bahkan bobotnya pun kini sukses terpangkas 50 kg dari banding model sebelumnya.

Kemasan wajah depan yang elegan mampu membuatnya tetap atraktif. Mulai dari lampu utama dengan desain baru, disandingkan dengan DRL dan fog lamp di bawah, sampai sentuhan gril krom yang membentang lebar mengikuti dimensi kap mesin.

Walau terlihat minimalis, namun sisi karisma dari SUV khas Eropa sangat terlihat. Tak hanya itu saja, Tiguan Allspace juga dibekali dengan fitur cornering light yang membuat visual berkendara makin maksimal saat melaju di jalan berkelok pada malam hari.

VW Tiguan AllspaceKOMPAS.COM/STANLY RAVEL VW Tiguan Allspace

Masuk ke bagian samping, komposisi desain terlihat bersahaja, tak ada guratan menonjol guna menegaskan kesan kokoh sebagai sebuah SUV. Hanya garis tegas yang memberikan efek dinamis. Untung pada kaki-kaki dibenamkan pelek yang cukup lebar, yakni berdimensi 18 inci Nizza Alloy yang memberikan kesan sporty.

Baca juga: Berlaku Sebelum 12 Desember, Ini Tarif Tol Integrasi Jakarta-Cikampek

Sementara untuk bagian belakang, walau terkesan sederhana, namun efek dari desain yang menyambung membuat buritannya terlihat sedikit menonjol layaknya karakter Wagon. Untuk sektor pencahayaan juga tak kalah dengan di depan, semua sudah menggunakan LED.

VW Tiguan AllspaceKOMPAS.COM/STANLY RAVEL VW Tiguan Allspace

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau