Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jasa Marga Rekonstruksi Tol Japek Arah Cikampek Malam Ini

Kompas.com - 27/09/2020, 20:00 WIB
Ruly Kurniawan,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

 

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Jasa Marga (Persero) Tbk kembali melakukan pekerjaan rekonstruksi dan pemeliharaan pada ruas jalan Tol Jakarta-Cikampek arah Cikampek mulai malam ini, Minggu (27/9/2020).

Humas Jasa Marga Cabang Japek, Hendra Damanik mengatakan, pekerjaan yang menggunakan metode rigid pavement atau pengerasan jalan dengan material kaku ini dilaksanakan pada pukul 21.00 WIB.

"Pekerjaan rekonstruksi ini akan mulai dilaksanakan hari ini pukul 21.00 WIB sampai dengan Jumat (2/10/2020) pukul 04.00 WIB," kata Hendra, Minggu.

Baca juga: PSBB Tahap Kedua, Kemacetan di Jakarta Turun 20 Persen 

Petugas kepolisian memeriksa sejumlah kendaraan yang melintas di jalan Jakarta-Cikampek, Cikarang Barat, Jawa Barat, Kamis (7/5/2020). Pemerintah menyatakan masyarakat Indonesia tetap dilarang mudik, tapi ada pengecualian bagi ASN, prajurit TNI dan Polri, pegawai BUMN, lembaga usaha, dan LSM yang berhubungan dengan percepatan penanganan COVID-19 serta masyarakat yang keluarganya meninggal atau keluarga sakit, repatriasi, pekerja migran Indonesia, TKI, dan pelajar atau mahasiswa yang akan kembali ke tanah air. ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/aww.ANTARA FOTO/SIGID KURNIAWAN Petugas kepolisian memeriksa sejumlah kendaraan yang melintas di jalan Jakarta-Cikampek, Cikarang Barat, Jawa Barat, Kamis (7/5/2020). Pemerintah menyatakan masyarakat Indonesia tetap dilarang mudik, tapi ada pengecualian bagi ASN, prajurit TNI dan Polri, pegawai BUMN, lembaga usaha, dan LSM yang berhubungan dengan percepatan penanganan COVID-19 serta masyarakat yang keluarganya meninggal atau keluarga sakit, repatriasi, pekerja migran Indonesia, TKI, dan pelajar atau mahasiswa yang akan kembali ke tanah air. ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/aww.

Adapun tujuan dari pekerjaan rekonstruksi ini ialah untuk meningkatkan kualitas jalan demi kenyamanan serta keamanan pengguna jalan tol.

Pekerjaan pemeliharaan jalan tol ini dilakukan di empat titik jalan yang keseluruhannya mengarah ke Cikampek dengan total pekerjaan sepanjang 310 meter.

Pertama di Kilometer (KM) 25+091 sampai dengan KM 25+131 sepanjang 40 meter lalu di KM 25+222 hingga KM 25+257 atau sepanjang 35 meter.

Kemudian di KM 25+568 sampai KM 25+608 dengan panjang penanganan 40 meter serta di KM 27+564 hingga KM 27+759 sepanjang 195 meter.

"Semua pekerjaan ini dilakukan di lajur 2 Tol Jakarta-Cikampek arah Cikampek," katanya.

 Baca juga: Reaksi Jasa Marga Soal Pesepeda Terobos Jalan Tol dan Lawan Arah

Jasa Marga telah menyiapkan mitigasi risiko untuk mengantisipasi kepadatan yang berpotensi terjadi akibat pekerjaan tersebut berupa penutupan lajur 2, mempersempit area kerja pada lajur 2 sehingga lajur 1 dan 3 lebih lebar, serta pemasangan spanduk imbauan pekerjaan.

"Kami juga siapkan skema contra flow apabila kondisi sudah padat serta berkoordinasi dengan kepolisian dalam hal ini Patroli Jalan Raya (PJR) dan PT Jasamarga Tollroad Operator (JMTO)," kata Hendra.

"Kami meminta maaf atas ketidaknyamanan yang ditimbulkan akibat adanya pekerjaan ini. Kami juga mengimbau pengguna jalan untuk mengantisipasi perjalanan sebelum memasuki jalan tol, tetap berhati-hati dan taati rambu-rambu," lanjutnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau