JAKARTA, KOMPAS.com - Dalam upaya memudahkan konsumen dalam memiliki kendaraan, sejumlah agen pemegang merek (APM) biasanya mmenyediakan ragam paket servis terjangkau yang dapat dipilih hingga batas waktu tertentu.
Dengannya, pemilik tak perlu lagi memikirkan biaya perawatan mobil tak terkecuali produk terbaru dari PT Eurokars Motor Indonesia (EMI), yakni Mazda CX-30.
Sebagaimana diketahui, CX-30 merupakan crossover menarik yang menggunakan pendekatan sebuah hatchback bergaya premium sehingga mampu digunakan di berbagai medan jalan serta nyaman.
Baca juga: Impresi Berkendara Menyenangkan Bersama Mazda CX-30
Adapun harga yang ditawarkan untuk mobil ini berkisar Rp 470 juta sampai Rp 550 juta on the road DKI Jakarta. Tidak bisa disebut murah memang, tapi berbagai sajian kenyamanan dan fitur lengkap mampu membayar hal tersebut.
Lantas, bagaimana dengan biaya servisnya? Berdasarkan data yang diperoleh Kompas.com, perawatan rutin dari CX-30 tidak jauh berbeda dengan mobil Jepang serupa.
Sebagai gambaran, pada servis pertama atau jarak tempuh Rp 10.000 kilometer (km), biaya yang dikeluarkan sekitar Rp 1,5 juta. Perawatan berkala ini meliputi pergantian oli mesin, filter oli mesin, deposit Mazda Deposit cleaner, Mazda brake kit (brake cleaner & brake grease) hingga winshield washer dan jasanya.
Sementara saat odometer sudah menunjukkan angka 20.000 km, biaya perawatannya menjadi sekitar Rp 1,6 juta. Adapun komponen yang diganti tak jauh berbeda, hanya saja terdapat penambahan pergantian filter AC, filter udara, serta minyak rem.
Pergantian serupa terjadi untuk perawatan rutin pada jarak tempuh 40.000 km. Bedanya ada penggantian cairan radiator pendingin mesin. Radiator juga akan dicek dan dibersihkan agar tetap mampu mendinginkan mesin secara sempurna.
Baca juga: Kenyamanan Rasa Sedan di Mazda CX-30
Biaya yang harus dikeluarkan saat periode tersebut sekitar Rp 1,8 juta. Lebih jauh, ketika sudah kelipatan 60.000 km sampai 100.00 km dengan estimasi pemakaian selama 5 tahun, kisaran biayanya Rp 1,8 juta sampai Rp 2,5 jutaan.
Tentunya, biaya ini bisa berubah sesuai dengan harga komponen di pasaran dan kerusakan yang dialami mobil. Biasanya juga, mobil masih memiliki garansi hingga setidaknya 60.000 km.
Sedangkan pajak tahunan dari CX-30 di wilayah DKI Jakarta pada tahun 2020 sendiri adalah Rp 7.182.000. Sementara BBN-KB nya mencapai Rp 42.750.000.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.