JAKARTA, KOMPAS.com – Pengendara sepeda motor di Jakarta dan sekitarnya punya beberapa karakteristik dibandingkan pengendara dari daerah lain. Salah satunya banyak pengendara yang sering kali mengabaikan marka jalan, serta keluar dari batas.
Hal ini diungkap oleh Training Director Safety Defensive Consultant (SDCI) Sony Susmana, dalam wawancara virtual belum lama ini.
“Di jalan provinsi di Jabodetabek, jadi banyak pengendara yang sudah tahu ada marka jalan yang jelas. Tapi mereka tetap keluar dari batas,” ujar Sony.
Baca juga: Mulai 7 Mei 2020, Masyarakat yang Nekat Mudik Didenda Rp 100 Juta
Menurutnya, hal ini kerap membahayakan pengendara di sekitarnya. Apalagi kendaraan dari arah berlawanan biasanya tidak memprediksi bakal ada sepeda motor masuk di jalurnya.
Tak jarang kejadian ini justru merugikan pemotor itu sendiri. Seperti kejadian belum lama ini, pemotor yang hendak menyalip dengan cara keluar dari marka, justru terjepit di antara sebuah mobil dan truk.
Sony menambahkan, pemotor jangan hanya berani menyalip masuk ke jalur orang, tapi dia juga harus bisa memprediksi kecepatan mobil dari arah berlawanan seperti apa.
Baca juga: Pertamina Kasih Cashback, Harga BBM di Malaysia Rp 4.300 per Liter
Termasuk juga memprediksi blind spot mobil, terlebih untuk kendaraan-kendaraan besar seperti truk maupun bus.
“Ini yang harus dikuasai pengendara motor, merasa mobil akan mengalah saat dia menyalip dan motor pasti akan muat,” ucap Sony.
“Padahal stamina karena puasa sudah drop 30 sampai 50 persen, mengantuk dan sebagainya, di sana lah kita merasa lengah, sehingga pemotor hanya mengandalkan insting, dan terjadi kecelakaan,” katanya.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.