Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menanti Kejutan Peugeot Tahun Depan

Kompas.com - 24/09/2019, 09:22 WIB
Gilang Satria,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Peugeot memiliki target meluncurkan satu model setiap tahun. Setelah peluncuran 5008, pertanyaannya kemudian model apa lagi yang sedang disiapkan merek Perancis tersebut di Indonesia.

Rokky Irvayandi, Kepala Eksekutif Astra Peugeot, pernah mengatakan, saat ini pihaknya lebih menyasar segmen Sport Utility Vehicle (SUV). Sebab walaupun pasarnya belum besar tapi peningkatannya cukup tajam.

Baca juga: Peugeot 3008 dan 5008 Punya Fitur Unggulan Saat Malam Hari

Melihat potensi itu, di pasar global, selain Peugeot 3008 dan 5008, ada pula "baby SUV" Peugeot 2008. Mobil ini sering disebut sebagai perpaduan antara SUV 3008 dan 208 hatchback dengan desain yang agresif.

"Kalau 2008 kan sebetulnya baru launching di Perancis. Tunggulah ya," kata Rokky singkat di Jakarta, akhir pekan lalu.

Dalam kesempatan sebelumnya, Rokky pernah mengatakan Astra Peugeot menyasar SUV sebab peningkatan penjualannya yang sifgnifikan. Tahun 2014 pasar SUV di Indonesia hanya 8 persen, tapi di 2018 hampir 19 persen.

Baca juga: Peugeot Coba Benahi Layanan Purnajual

Peningkatan tren penjualan SUV di Indonesia juga tidak lepas dari tren global. Catatan Rokky, pada 2014 penjualan SUV di seluruh dunia sebesar 16,6 juta unit dan pada 2018 sudah mencapai 29,7 juta unit.

"Saya targetkan meluncurkan satu model per tahun, tadinya cuma satu (3008) sekarag jadi dua (5008), ya mudah-mudahan bisa mencapai target satu model per tahun," kata Rokky.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com