Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Konsumen Honda di Jakarta-Tangerang Jajal CRF150L

Kompas.com - 16/01/2018, 09:42 WIB
Aditya Maulana

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif - Main Dealer sepeda motor Honda di Jakarta dan Tangerang, PT Wahana Makmur Sejati (WMS) menggelar acara Honda . Kegiatan itu berlangsung di Bukit Hambalang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, pada akhir pekan lalu.

WMS mengajak 30 konsumen untuk merasakan langsung performa CRF150L yang baru dikenalkan masyarakat Ibu Kota, Desember 2017.

Semua konsumen itu langsung menjajal trek Hambalang yang cukup ekstream. Namun, berkat ketangguhan CRF150L itu semua lintasan berhasil dilewati dengan lancar.

"Kegiatan ini kami adakan untuk konsumen pemilik CRF150L dan calon konsumen dengan merek lain, untuk merasakan langsung performa motor ini," kata Head of Marketing Communication Wahana Andra Friyandana dalam keterangan resmi, Selasa (16/1/2018).

Baca juga: Harga CRF150 Tempel Ketat KLX 150

Selain jalur tanah, seluruh peserta juga diberikan kesempatan menjajal di aspal. Langkah ini dilakukan untuk memberikan informasi bahwa motor trail Honda ini bisa digunakan di dua kondisi jalan.

"Kami juga memberikan pengetahuan tentang produk ini, bahkan memberikan penjelasan terkait teknologi serta kemampuan CRF150L kepada konsumen," kata Andra.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau