Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Laporan Langsung dari Spanyol

Menyaksikan Pebalap Honda Indonesia Kejar Impian di Eropa

Kompas.com - 18/11/2017, 17:46 WIB
Donny Apriliananda

Penulis

Valencia, KompasOtomotif – Sudah empat tahun berturut-turut, dan untuk keenam kalinya sejak seri FIM CEV Repsol dihelat, babak final selalu digelar di Sirkuit Ricardo Tormo di Valencia, termasuk seri tahun ini yang dipentas akhir pekan ini.

Pebalap Astra Honda Racing Team, Andi Gilang dan Dimas Ekky berusaha menutup musim ini dengan hasil terbaik, di trek dimana mereka sudah pernah dua kali balapan pada 2017 ini.

Inilah kesempatan terakhir musim ini buat mereka mengejar mimpi sebagai pebalap yang dikenal di kancah dunia, sekaligus mengharumkan nama bangsa.

Baca: Baca juga : Pebalap Indonesia Siap Kibarkan Merah Putih Lagi di Eropa

Pada seri penutup ajang pembibitan pebalap-pebalap untuk beranjak ke seri MotoGP ini, KompasOtomotif berkesempatan melihat langsung, sekaligus melihat hasil akhir dua pebalap binaan PT Astra Honda Motor (AHM).

Andi Farid Izdihar (Andi Gilang) yang berlaga di Moto3 Junior World Championship FIM CEV Repsol, punya rekor bagus di Valencia.

Dia Melakukan tes pra musim pada bulan April lalu dan berkompetisi di dua race di Sirkuit Ricardo Tormo pada bulan Juli, berhasil menyelesaikan balapan di posisi ke-7 dan ke-14. Kali ini Andi berusaha keras meraih posisi 15 besar di klasemen akhir Kejuaraan Dunia Junior ini.

Baca juga: 4 Kelompok Orang yang Tidak Boleh Makan Daun Kelor, Siapa Saja?

Dimas Ekky pun sudah tiba di Valencia setelah berhasil mewujudkan mimpinya bulan lalu. Pebalap Indonesia ini membuat debut Moto2 World Championship di Grand Prix Malaysia, meski belum berhasil menyelesaikan balapan karena tabrakan dengan pebalap lain, Dimas mendapat nilai positif dari penampilan pertamanya di Grand Prix.

Dimas siap menghadapi balapan akhir pekan ini dengan optimistis. Saat ini, dirinya bertengger di posisi keenam klasemen sementara Kejuaraan Moto2 Eropa FIM CEV Repsol.

Pebalap Astra Honda Racing Team (AHRT) ini akan berjuang masuk ke ”top five” yang saat ini hanya selisih 2 poin. Dimas finis ke-6 dan ke-14 pada balapan sebelumnya di Valencia.

Baca juga: Ariel NOAH Tanggapi Ahmad Dhani yang Sebut Uji Materi UU Hak Cipta ke MK Kekanak-kanakan

Andi Gilang dan Dimas Ekky sudah bekerjakeras di Barcelona untuk ajang terakhir tahun ini. Dari tayangan video, mereka berdua menjalani latihan motocross, supermotard, sepeda gunung dan sepeda balap.

Bagaimana aksi dan hasil yang mereka raih akhir pekan ini? Pantau terus KompasOtomotif.

Terlebih dahulu simak video persiapan mereka:


Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau