Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cuci Gudang, Terios-Rush Diskon Puluhan Juta Rupiah

Kompas.com - 03/11/2017, 07:42 WIB
Aditya Maulana

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif — Generasi terbaru Daihatsu Terios dan Toyota Rush siap meluncur akhir bulan ini. Di sisi lain, stok model lama lumayan banyak tersedia sehingga dibutuhkan perangsang khusus buat menghabiskannya, tentu lewat diskon yang besar.

Beberapa tenaga penjual dealer Toyota dan Daihatsu di DKI Jakarta yang dihubungi KompasOtomotif, Rabu (1/11/2017), rata-rata menyebutkan diskon yang ditawarkan berkisar Rp 30 juta-Rp 35 juta.

"Untuk Rush sekitar Rp 30 jutaan. Stoknya masih ada, tetapi tidak sebanyak sebelumnya karena mau ada model yang baru," kata wiraniaga yang identitasnya minta dirahasiakan ketika dihubungi KompasOtomotif, Kamis sore.

Diskon yang ditawarkan tenaga penjual salah satu dealer Daihatsu di kawasan Jakarta Timur untuk Terios juga sama, yaitu Rp 35 juta.

Baca juga: Futuristik, Inikah Wajah Baru Terios-Rush?

Toyota Rush TRD UltimoKompasOto Toyota Rush TRD Ultimo

"Diskon itu belaku buat konsumen yang membeli kredit atau tunai. Konsumen tidak harus menunggu karena tersedia, tetapi terbatas," ucap tenaga penjual lain.

Potongan harga besar-besaran seperti itu memang selalu terjadi apabila keluar generasi terbaru dari satu model. Bisa menjadi keuntungan buat calon konsumen karena membeli dengan banderol lebih murah daripada biasanya.

Toyota Rush saat ini dibanderol mulai Rp 239,9 juta-Rp 267,8 juta. Sementara Daihatsu Terios dari Rp 195,2 juta-Rp 252 juta on the road DKI Jakarta.

Baca Juga: Virus Wuling Berimbas ke Mobil Bekas

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau