Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Toyota Transfer Teknologi “Fuel Cell” ke Bus

Kompas.com - 18/10/2017, 18:23 WIB
Febri Ardani Saragih

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif – Siapa yang sudah pernah melihat mobil fuel-cell hidrogen Toyota Mirai di Gaikindo Indonesia International Auto Show lalu? Nah sekarang bayangkan kalau teknologi secanggih itu ada di dalam transportasi massal bus.

Idenya dari Toyota juga, yaitu menciptakan bus yang bisa menghirup hidrogen untuk menghasilkan tenaga gerak listrik. Bila Mirai hanya bisa dipakai satu keluarga, maka bus fuel-cell hydrogen yang menghasilkan pembuangan berupa air bisa digunakan banyak keluarga sekali jalan.

Baca: Motor Hidrogen LIPI Berbasis Honda Beat

Rencananya Toyota akan memulai penjualan fuel-cell bus (FC bus) pada 2018. Targetnya, saat Tokyo menjadi tuan rumah Olimpiade dan Paralimpiade pada 2020, FC bus bisa turut menyemarakan.

Model konsep fuel-cell bus Toyota Sora.Toyota Model konsep fuel-cell bus Toyota Sora.
Menyambut target itu, Toyota, Rabu (18/10/2017), meluncurkan model konsep FC bus bernama Sora. Ada dua ide di belakangnya yaitu mencari kegunaan potensial fuel-cell hydrogen dan meningkatkan kenyamanan transportasi bus.

Sora berukuran panjang 10.525 mm, lebar 2.490 mm, dan tinggi 3,340 mm. Dibekali teknologi Toyota Fuel Cell System (TFCT) yang dikembangkan dari Mirai. Dua motor listrik yang digendongnya masing-masing menghasilkan output maksimal 113 kW dengan torsi 335 Nm.

Selain mengandalkan teknologi fuel-cell, Sora juga memiliki berbagai teknologi baru yang belum pernah ada di Jepang. Di antaranya, kursi horizontal, 8 kamera HD buat memantau sekeliling bus, dan teknologi otomatis yang membuat bus berhenti presisi di tempat pemberhentian. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau