Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kosmetik Pendongkrak Aura Civic Tipe R

Kompas.com - 02/08/2017, 08:23 WIB
Stanly Ravel

Penulis

Tokyo, KompasOtomotif - Pemilik Honda Civic Type R 2018 kini bisa tampil maksimal berkat perangkat kosmetik yang baru saja diluncurkan Modulo Jepang. Seperti AMG untuk Mercedes atau TRD pada Toyota, Modulo sendiri bisa dibilang penyedia aksesori aftermarket resmi Honda.

Dilansir dari Autoevolution, Modulo membuat semua aksesoris secara khusus untuk Civic Type R lansiran 2017 dan 2018. Mulai dari side skirt, list pada lampu utama, trunk trim, door visor, sampai penutup kaca spion.

Baca : Saat Civic Type R Berkolaborasi dengan OneRepublic

Baca juga: RUU TNI Sah Jadi Undang-Undang, Ini Poin-poin Perubahannya

Tidak hanya itu, Modulo juga ikut menawakan lampu fog lamp dengan LED kuning layaknya mobil-mobil beraliran JDM (Japan Domestic Market). Bagi yang tidak puas dengan kaki-kaki standar bawaan pabrik, tersedia pelek MS-037 berdimensi 20 inci yang dibalut warna putih dengan desain jari-jari.


Semua perangkat aksesori ini dijual secara terpisah, untuk harganya juga bervariasi, untuk tutup spion dan beberapa perangkat kecil lain kisarannya 136 dolar Amerika atau sekitar Rp 1,8 juta. Sedangkan untuk plek racing dipasarkan sebesar 420 dolar Amerika atau Rp 5,6 jutaan.

Modulo menyediakan pilihan warna aksesori dengan kelir merah dan hitam, tapi bagi yang ingin membuatnya terlihat lebih agresif bisa mengaplikasi model serat karbon. Jenis ini bisa diaplikasi untuk lapisan pada sayap belakang, serta beberapa komponen di interior, seperti shift knob, trim panel, door pocket, dan footwells.


Perlu dicatat, harga untuk panel karbon jauh lebih mahal dibandingkan kelir biasa. Tapi bagi yang ingin lebih instan, Modulo juga menyediakan gearknob yang dibungkus kulit merah yang bisa dipadukan dengan instrumen warna pada sektor kabinnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau