Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sebelum Beli, Tes Dulu SUV Mercy

Kompas.com - 11/03/2016, 10:22 WIB
Febri Ardani Saragih

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif – Mercedes-Benz (MB) Indonesia mengajak calon konsumen datang ke acara rutin tahunan, Weekend Test Drive, di kawasan Rasuna Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, 12 – 13 Maret 2016.

Beberapa tahun sebelumnya, acara ini diselenggarakan di Parkir Timur, Senayan. Meskipun pindah tempat, lokasi baru tetap menawarkan kesempatan buat pengunjung untuk merasakan langsung kemewahan yang diusung merek asal Jerman itu.

Donny Apriliananda/KompasOtomotif Mercedes-Benz GLC di GIIAS 2015
Saat peluncuran GLE bulan lalu, MB Indonesia telah mengatakan tahun ini fokus untuk SUV. Seiring dengan itu unit-unit yang disediakan untuk diuji di Kuningan yakni model SUV, yaitu GLA, GLC, dan GLE.

KompasOtomotif-donny apriliananda Performa mobil ini sangat mendukung untuk berbagai aktivitas harian bahkan liburan.
SUV paling bongsor Mercy juga bisa dicoba, namun masih model lama yaitu GL sebab GLS belum diluncurkan di dalam negeri. Berarti total enam tipe yang tersedia, yakni GLA 200, GLC 250, GLE 250d, GLE 400, GLE 400 Coupe, dan GL.

“Setelah sukses meluncurkan berbagai model SUV kami di Indonesia, kali ini kami secara spesial mengundang para customer untuk mencoba secara langsung seluruh model premium SUV terlengkap kami,” ujar Sales and Marketing Director for  Passenger Car MB Indonesia Roelof Lamberts dalam siaran persnya, Kamis (10/3/2016).

Jalur khusus bakal disediakan sebagai rute test drive, peserta bakal mendapat pengalaman seluruh kemampuan dan fungsi keselamatan. Selain itu, seperti biasa, MB Indonesia juga menawarkan koleksi produk aksesori seperti miniatur mobil, parfum, kaos, gantungan kunci, topi, dan dompet.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com