Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penyelenggaraan IIMS 2012 Lebih Lama Sehari

Kompas.com - 13/08/2012, 13:59 WIB

Jakarta, KompasOtomotif - Penyelenggaraan pameran mobil terbesar di Indonesia (Indonesia International Motor Show) ke-20  di JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat, 20-30 September 2012, berlangsung lebih lama satu hari (11 hari) dari yang sudah-sudah 10 hari. Bahkan, pada hari pertama, pengunjung sudah bisa menyaksikan model-model mobil terbaru, tapi setelah pukul 17.00 WIB.

Pasalnya, sejak pagi sampai sore, khusus untuk media dan undangan mengikuti prosesi pembukaan. Pengunjung di hari pertama itu harus rela merogoh kocek Rp100.000 per tiket.

"Sebelumnya hari pertama cuma khusus untuk undangan dan media, tahun ini sore hari sudah terbuka untuk umum. Supaya memberikan kesempatan pada pecinta otomotif jadi yang pertama menyaksikan peluncuran produk terbaru," komentar Johnny Darmawan, Ketua Penyelenggara IIMS 2012 dalam keterangan resmi yang diterima KompasOtomotif, hari ini (13/8/2012).

Beberapa program yang disiapkan selama IIMS 2012 sama seperti tahun lalu, di antaranya "test drive" yang diikuti Mitsubishi, Hyundai, Subaru, Chevrolet dan Suzuki. Ada ajang "Drift War", pertaruangan para drifter menghadirkan 50 peserta dengan lintasan baru seluas 7.000 meter persegi yang lebih menantang, berlangsung 28, 29 dan 30 September. Russ Swift, pebalap professional asal Inggris yang melakukan aksi stunt, beraksi mulai 21-23 September (pukul 15.00, 17.00 dan 19.00).

Area Pameran IIMS 2012 juga lebih luas 10 persen dari tahun lalu menjadi 71.331 meter persegi. Juga dibuka lokasi parkir tambahan dekat JIExpo, tepatnya di Mega Glodok Kemayoran (MGK). Dari lokasi itu disediakan shuttle bus antar jemput pengunjung.

Untuk peserta tahun ini juga meningkat jadi 35 merek (sebelumnya 32 merek) terdiri dari 25 kendaraan penumpang dan 10 merek niaga. Merek-merek itu adalah, Audi, BMW, Chevrolet, Chrysler, Daihatsu, Dodge, Ford, Geely, Honda, Hyundai, Infinity, Jeep, KIA, Mazda, Mercedes Benz, Mitsubishi Motors, Mini, Nissan, Peugeot, Smart, Subaru, Suzuki, Tata Motors, Toyota, dan VW.

Sedangkan untuk kendaraan niaga yang akan tampil antara lain FAW, Foton, Hino, Isuzu, MAN Trucks, Mercedes Benz, Mitsubishi Fuso, Tata Motors, Toyota Dyna, serta UD Trucks.
 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com