Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Toyota 86 "Nge-Drift" di Senayan

Kompas.com - 30/05/2012, 17:46 WIB

Jakarta, KompasOtomotif - Ketika hendak kembali ke markas, awak redaksi KompasOtomotif melihat ada panggung tertutup di pintu barat Gelora Bung Karno, siang (30/5). Penasaran, mobil pun langsung diarahkan ke lokasi lewat pintu Tennis Indoor Senayan. Tak lama kemudian dari kejauhan tampak Toyota 86 berkelir putih bergulir ke arah panggung tertutup tersebut.

Kian penasaran, kami pun coba mendekat. Setelah diamati, ternyata ada beberapa orang berseragam Toyota Team Indonesia (TTI) sedang berkumpul mengelilingi 86. Tak lama kemudian salah satu dari mereka masuk dan melakukan aksi drifting di lintasan buatan sederhana yang tertutup di parkiran pinggir jalan Asia Afrika. Ternyata mereka sedang melakukan latihan untuk acara peluncuran 86 yang akan dihelat Jumat (1/6).

Toyota Astra Motor (TAM) menggelar acara peluncuran dalam 2 sesi yang terpisah. Pagi hari, peluncuran sedan sport  di hadapan para media. Malamnya,  untuk para komunitas yang bernaung di bawah TAM. Aksi drift termasuk dalam acara peluncuran yang akan didemonstrasikan oleh pebalap TTI. Sayang, pada sesi latihan tersebut pihak dari TAM enggan untuk berkomentar. "Kami sedang latihan buat acara," ujar salah satu pebalap TTI.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com