JAKARTA, KOMPAS.com - Pada Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025, banyak booth yang menawarkan perawatan untuk kendaraan, mulai perawatan mesin, bodi, kaca, dan lainnya.
Perawatan kaca mobil bisa bermacam-macam bentuknya. Pemilihan wiper fluid juga berpengaruh terhadap kondisi kaca.
Untuk membersihkan kaca mobil dari kotoran, dibutuhkan wiper fluid yang memang sudah diformulasikan khusus untuk kaca mobil.
Baca juga: Berburu Helm Murah di IIMS 2025, Harga mulai Rp 205.000
Salah satu produk yang bisa ditemuka di IIMS 2025 adalah TurtleWax Wiper Fluid.
Johnson Wijaya, Regional Sales Manager PT Laris Chandra, ini adalah pertama kalinya TurtleWax menciptakan wiper fluid.
"Ini ready to use, jadi bukan konsentrat. Tinggal pakai saja, tidak perlu dicampur air," ujar Johnson, kepada Kompas.com, belum lama ini.
"Kita tidak mau menciptakan itu (konsentrat), karena takutnya konsumen bingung, rasio pencampurannya berapa," kata Johnson.
Baca juga: Hyundai Umumkan Tarif Langganan Charging Station di IIMS 2025
Johnson menambahkan, wiper fluid buatan TurtleWax tidak akan membuat wiper menjadi macet. Selain itu, tidak membuat lubang tempat keluarnya cairan menjadi tersumbat.
"Selain itu, tidak berbuih. Jadi, tidak menimbulkan kerak pada kaca," ujarnya.
Wiper fluid dari TurtleWax berukuran 2 liter dipasarkan dengan harga Rp 45.000. Untuk pembelian di IIMS 2025, mendapat diskon dengan pembelian 2 botol hanya Rp 80.000.
Baca juga: Warung 25 Tahun Bangkrut Setelah Review Food Vlogger, Bang Madun: Gue Masih Punya Utang
TurtleWax juga meluncurkan shampoo mobil terbarunya. Untuk yang terbaru ini, sudah ada carnauba wax. Jadi, bisa menghasilkan efek wet look.
"Harganya hanya Rp 55.000 untuk satu botol. Untuk di IIMS 2025, dua botol hanya Rp 100.000. Shampoo mobil ini juga aman untuk mobil dengan cat doff," kata Johnson.
Johnson mengatakan, pihaknya juga meluncurkan oli mesin terbaru dari STP dengan SAE 0W-20 dan 5W-30. Oli ini tersedia untuk mesin bensin dan mesin diesel.
Baca juga: Deretan Artis Klarifikasi Usai Namanya Masuk Daftar Boikot
"Sebenarnya, olinya sudah lama ada. Tapi, kali ini, sudah bersertifikasi API SP," kata Johnson.
Untuk diketahui, API SP merupakan standar pelumas terbaru yang dikeluarkan oleh American Petroleum Institute (API) pada tahun 2020.
"Oli ini mencegah dan mengurangi ngelitik pada mobil. Selain itu, bisa menjaga keausan dari timing chain. Sebab, kondisi mobil di Jakarta itu kan stop and go. Oli ini juga bisa dipakai untuk Fortuner dan Pajero, karena sudah encer," ujar Johnson.
Harga 1 botol ukuran 1 liter dari Rp 155.000 menjadi Rp 100.000, khusus di IIMS 2025. Jika beli 4 liter, akan mendapat gratis 1 botol untuk engine flush.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.