JAKARTA, KOMPAS.com - Produsen otomotif asal China, BAIC, meluncurkan X-55 II di ajang Gaikindo Auto Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024 lalu.
Mobil ini dijual dengan harga Rp 487.000.000, dengan menghadirkan sejumlah keunggulan untuk bersaing di kelasnya, menantang Chery Omoda 5 GT, Hyundai Creta N Line Turbo, hingga Honda HR-V.
Mengulas tampilannya, BAIC X-55 II sekilas seperti mobil listrik karena grill yang dibuat kamuflase dengan bodi mobil.
Baca juga: Video Sopir Truk Alami Rem Blong dan Bisa Masuk ke Jalur Penyelamat
Namun, mobil ini tetap mengusung desain sporty layaknya SUV masa kini.
Lampu depan sipit dengan diffuser besar membuat tampilannya terlihat agresif.
Kabin X-55 II tampak begitu sporty lantaran didominasi warna hitam.
Joknya bucket seat dibalut dengan kulit, dengan material soft touch seperti pada bagian dasbor dan door trim.
Baca juga: Geely Resmi Masuk Indonesia, Lansir Mobil Listrik EX5
Data di atas kertas, BAIC X-55 II mengusung mesin 1.498 cc turbo yang mampu menghasilkan tenaga 185 Hp pada 5.500 Rpm dan torsi 305 Nm pada 1.500-6.000 Rpm.
Redaksi mencoba mengukur seberapa cepat akselerasi BAIC X-55 II dengan alat Racelogic, pengukur kecepatan berdasarkan GPS.
Pada alat tersebut, bisa tercatat akselerasi dari 0-60 kilometer per jam (kpj) dan 0-100 kpj.
Baca juga: Usai Diperiksa Kejagung, Ahok: Saya Juga Kaget, Kok Gila Juga
Untuk pengetesan ini, Kompas.com memakai mode berkendara comfort dan sport.
Untuk mode comfort, waktu yang didapat untuk 0-60 kpj adalah 4,9 detik.
Sedangkan untuk akselerasi 0-100 kpj, didapatkan waktu 9,9 detik.
Baca juga: Gugat UU Hak Cipta, Ariel dkk Minta Boleh Nyanyikan Lagu Tanpa Izin Pencipta Asal Bayar Royalti
Adapun untuk mode sport sedikit lebih cepat, di mana waktu yang didapat untuk 0-60 kpj adalah 4,8 detik, dan untuk akselerasi 0-100 kpj didapatkan waktu 9,8 detik.
Hasil tersebut menunjukkan respons yang sangat baik untuk ukuran SUV medium dengan mesin 1.498 cc turbo.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.