Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ekspor Mobil Buatan Indonesia Cetak Rekor September 2024

Kompas.com - 11/10/2024, 14:41 WIB
Ruly Kurniawan,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) mencatat kinerja ekspor mobil buatan dalam negeri atau Completely Built Up (CBU) berhasil tumbuh positif per September 2024.

Menurut data asosiasi, aktivitas pengkapalan pada penghujung kuartal III/2024 mampu mencapai 44.529 unit. Angka ini merupakan yang paling besar sepanjang tahun berjalan dan tumbuh 11,9 persen secara bulanan.

Secara tahunan, torehan tersebut juga berhasil naik 5,6 persen atau dari 42.186. Sehingga dapat dikatakan ekspor mobil buatan Indonesia kini mulai pulih setelah terperosok sejak semester II/2024 lalu.

Baca juga: 10 Merek Mobil Terlaris September 2024, Wuling dan BYD Bersaing Ketat

Ilustrasi ekspor mobil Toyotadok.TMMIN Ilustrasi ekspor mobil Toyota

Adapun merek dengan kontributor tertinggi dalam kegiatan ini adalah Toyota, Daihatsu, Mitsubishi, Hyundai, dan Suzuki yang secara umum melakukan peningkatan hingga 50 persen daripada bulan lalu.

Penurunan hanya terjadi pada Mitsubishi Motors sebesar 4,3 persen dari 8.400 unit menjadi 8,042 unit. Tetapi tak lantas membuatnya turun dari peringkat tiga besar.

Tren positif ini juga terjadi pada ekspor mobil secara terurai dari Indonesia alias Completely Knocked Down (CKD), yang berhasil tumbuh 13,6 persen secara bulanan menjadi 4.848 set unit.

Namun dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya, angka itu masih melambat 9,4 persen.

Berbanding terbalik dengan aktivitas ekspor komponen mobil, yang kini anjlok 34,8 persen dari 16.697.401 pis jadi tersisa 10.883.128 pis. Walau demikian, tetap lebih banyak 67 persen dari tahun lalu.

Baca juga: Resmi, MotoGP Bekukan Pengembangan Mesin pada 2026

Ilustrasi ekspor mobil.KOMPAS.com/KRISTIANTO PURNOMO Ilustrasi ekspor mobil.

Berikut kinerja ekspor mobil CBU Indonesia September 2024:

1. Toyota: 14.607 unit
2. Daihasu: 11.688 unit
3. Mitsubishi Motors: 8.042 unit
4. Hyundai: 7.270 unit
5. Suzuki: 2.256 unit
6. Isuzu: 472 unit
7. Wuling: 161 unit
8. Hino: 30 unit
9. DFSK: 12 unit
10. Mitsubishi Fuso: 1 unit

Realisasi ekspor mobil secara CKD September 2024:

1. Mitsubishi Motors: 3.240 set unit
2. Hyundai: 900 set unit
3. Suzuki: 708 set unit

Realisasi ekspor komponen mobil dari Indonesia September 2024:

1. Toyota: 9.726.782 pis
2. Honda: 1.091.694 pis
3. Hino: 56.276 pis
4. Hyundai: 4.968 pis
5. Suzuki: 3.408 pis

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau