JAKARTA, KOMPAS.com – President, Chief Executive Officer dan Representative Director Yamaha Motor Co. Ltd. Yoshihiro Hidaka resmi mengundurkan diri dari jabatannya.
Keputusan ini merupakan langkah lanjutan Hidaka, setelah kabar masalah pribadi dengan keluarga.
Dilansir dari keterangan resmi Yamaha Motor, Rabu (2/10/2024), Hidaka mundur atas permintaan sendiri per 30 September 2024.
Baca juga: Cara Mengoperasikan Pedal Kopling Mobil Manual di Tanjakan
Sebagai penggantinya, Katsuaki Watanabe, Chairman dan Representative Director, juga akan menjabat sebagai Presiden, Chief Executive Officer dan Representative Director mulai 1 Oktober 2024.
Selain itu, Motofumi Shitara, Senior Executive Officer dan Direktur, akan diangkat sebagai Executive Vice President dan Representative Director per 1 Oktober 2024.
Sebelumnya, pada tengah malam tanggal 16 September, Hidaka mengalami luka pada lengan kiri terkena tebasan pisau dapur oleh putrinya, yang tinggal bersamanya di rumah.
Baca juga: Sleeper Bus Buatan New Armada, Seperti Kapal Luar Angkasa
Putri berusia 33 tahun itu segera ditangkap oleh Kantor Polisi Prefektur Shizuoka Iwata karena diduga menjadi pelaku penyebab luka sekitar 15 Cm di siku kiri Hidaka.
Hidaka mengatakan, alasan pengunduran dirinya adalah karena ingin mengabdikan dirinya untuk mengurus keluarga sebagai seorang ayah.
"Pertama-tama, saya ingin meminta maaf atas kekhawatiran dan gangguan yang ditimbulkan kepada berbagai orang yang terlibat dalam perusahaan kami,” ujar Hidaka, dikutip dari laman Response (2/10/2024).
Baca juga: Mitsubishi Rilis Teaser SUV Konsep Terbaru
“Ini adalah waktu yang penting untuk perumusan rencana manajemen jangka menengah berikutnya, dan saya sangat khawatir pengunduran diri saya sebagai presiden akan menyebabkan ketidaknyamanan bagi semua pemangku kepentingan, tetapi Ketua Watanabe dan tim manajemen lainnya memahami niat saya dan memutuskan untuk menyerahkannya kepada saya,” kata dia.
“Saya ingin mengucapkan terima kasih yang tulus kepada semua orang yang terlibat di masa lalu yang telah membantu saya sejauh ini. Terima kasih,” ucap Hidaka.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.