Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Catat Waktunya, Ada Layanan Bus DAMRI Gratis buat Wisatawan Singapura

Kompas.com - 28/09/2024, 15:22 WIB
Dio Dananjaya,
Stanly Ravel

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – DAMRI akan menyediakan layanan gratis bagi seluruh masyarakat yang ingin melakukan perjalanan ke Singapura via Bandar Udara Internasional Jawa Barat Kertajati. Layanan gratis ini juga berlaku untuk rute sebaliknya.

Untuk diketahui, layanan gratis ini merupakan hasil dari kerja sama DAMRI Cabang Bandung dengan Pemerintah Provinsi Jawa Barat.

Bagi yang ingin menikmati layanan gratis ini, masyarakat hanya perlu menuju ke pool DAMRI Kebon Kawung.

Baca juga: Video Pemeriksaan KTP Penumpang Bus Sinar Jaya demi Keamanan

Ilustrasi bus DAMRI melewati rute AKAP.Dok. DAMRI Ilustrasi bus DAMRI melewati rute AKAP.

Setelah menunjukkan dokumen-dokumen sesuai syarat, masyarakat bisa naik angkutan DAMRI menuju Bandara Kertajati tanpa membayar apapun.

General Manager DAMRI Cabang Bandung Suranto mengatakan, para pebisnis dan wisatawan dapat memanfaatkan layanan gratis ini dari tanggal 28 September sampai 28 Oktober 2024.

"Masyarakat dapat langsung mengunjungi pool DAMRI Kebon Kawung dengan syarat menunjukan kartu identitas diri dan boarding pass atau tiket yang tertera akan melakukan perjalanan udara menuju Singapura dari Bandara Kertajati," ujar Suranto, dalam keterangan tertulis (28/9/2024).

Baca juga: Bahaya Menggunakan Rem Tangan Saat Macet di Tanjakan

Pelanggan pun dapat memanfaatkan layanan gratis ini untuk perjalanan sebaliknya, yaitu dari Bandara Kertajati menuju Pool DAMRI Kebon Kawung dengan syarat yang sama.

"Kami akan melihat antusiasme masyarakat dalam menggunakan transportasi publik yang terintegrasi,” ucap Suranto.

"Penawaran ini dinilai cukup memudahkan masyarakat dalam bepergian dari satu titik dan terhubung langsung ke tujuan," kata dia.

DAMRI berharap kerja sama ini dapat berjalan lancar dan memberikan dampak positif untuk pergerakan volume wisatawan maupun pebisnis di daerah Jawa Barat dan sekitarnya, serta ekonomi daerah.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau