Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Video Pemeriksaan KTP Penumpang Bus Sinar Jaya demi Keamanan

Kompas.com - 27/09/2024, 16:19 WIB
Muhammad Fathan Radityasani,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PO Sinar Jaya memiliki prosedur standar operasional (SOP) untuk pemeriksaan data penumpang dengan tiket dan identitas yang berlaku. Pemeriksaan dilakukan sebelum bus berangkat.

Misal seperti pada video yang diunggah akun sj.cilegon di TikTok, memperlihatkan kru yang meminta penumpang mempersiapkan tiket dan kartu tanda pengenal.

"Bapak ibu yang dari Cilegon, karena ini program dari perusahaan untuk pengecekan ulang. KTP dan tiket, mohon ditunjukan, untuk yang dari Cilegon saja, yang dari Merak sudah," ucap pria di video tersebut, dikutip Kompas.com, Jumat (27/9/2024).

Baca juga: DAMRI Siapkan Bus Gratis buat Penonton MotoGP Mandalika

@sj.cilegon

Jangan lupa untuk bawa identitas????????

? suara asli - Sinar jaya cilegon

 

Menanggapi video tersebut, Presiden Direktur Sinar Jaya Group Teddy Rusli mengatakan, Sinar Jaya memang mengikuti sesuai dengan arahan Kementerian Perhubungan untuk manifes penumpang.

"Yang dilakukan itu pengecekan ulang dan SOP-nya waktu naik kendaraan, dicek tiket dan juga kartu identitas," kata Teddy kepada Kompas.com, Jumat (27/9/2024).

Teddy bilang, bus Sinar Jaya mengikuti aturan untuk manifes data penumpang selama perjalanan. Makanya di video tersebut, cuma penumpang dari Cilegon saja yang dicek, yang dari Merak (asal bus) tidak usah.

Baca juga: Hasil FP1 MotoGP Indonesia 2024, Morbidelli Tercepat


"Jadi itu selalu membuat manifes perjalanan dan kita buat yang rapi," kata Teddy.

Sejak awal perjalanan juga penumpang diminta menyertakan nama yang sesuai dengan kartu identitas. Jadi, tiketnya tidak bisa dipindahtangankan dan bisa ditolak kalau nama berbeda, bahkan diturunkan dari bus.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau