JAKARTA, KOMPAS.com - Pabrikan sepeda motor legendaris Royal Enfield sedang menyiapkan Himalayan 650 dalam waktu dekat. Jadi model Himalayan yang baru ini meluncur segera punya varian dengan mesin baru yang lebih besar, 650cc dua silinder.
Dikutip dari Rushlane, Himalayan 650 sudah tertangkap kamera sedang dites. Kabarnya motor petualang Royal Enfield ini akan jadi flagship, jadi disematkan beberapa komponen yang premium.
Artis gambar digital Pratyush Rout membuat perkiraan seperti apa Himalayan 650 nantinya akan meluncur. Bedanya dengan Himalayan 450, varian 650 ini kabarnya lebih ke arah motor touring, bukan petualang murni.
Baca juga: Komunitas Toyota Vios Gelar Perayaan Dua Dekade
Misal dari gambar digital, pelek depan ukurannya lebih kecil, bukan 21 inci lagi. Kemudian dari segi bodi, memakai model semi-fairing yang menutup bagian tangki dan kekar, jadi lebih pas gayanya buat touring jarak jauh.
Sisanya seperti lampu depan LED yang membulat, Tripper Dash yang TFT diambil dari Himalayan 450. Tapi perlu diingat, ini baru gambar perkiraan saja, berdasarkan Himalayan 650 yang sudah berkeliaran buat dites.
Baca juga: Royal Enfield Classic 350 Dapat Pembaruan, Meluncur Bulan Depan
Bocoran fitur buat Himalayan 650 adalah suspensi depan model upside-down, jadi yang pertama di seri 650cc. Kemudian di bagian pengereman depan pakai cakram ganda, pertama juga buat Royal Enfield.
Secara mesin, kemungkinan akan sama, 648cc dua silinder berpendingin oli. Tenaga Yang dihasilkan sekitar 46 TK dengan torsi 52 Nm, tapi akan disetel lagi sesuai karakter motor petualang.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.