JAKARTA, KOMPAS.com - MotoGP Aragon 2024 akan digelar pada akhir pekan ini di Sirkuit Aragon, Spanyol. Balapan kali ini sudah memasuki seri yang ke-12 di musim ini.
Setelah rehat sepekan, para pebalap MotoGP akan kembali bersaing untuk memperebutkan poin tertinggi. Klasemen sementara MotoGP 2024 sekarang ini dikuasai oleh Francesco Bagnaia.
Baca juga: Thailand Resmi Jadi Seri Pembuka MotoGP 2025 dan 2026
Namun, Bagnaia hanya unggul sedikit. Sebab, selisih poinnya dengan Jorge Martin yang ada di peringkat kedua hanya terpaut 5 poin. Sementara, masih ada beberapa seri lagi menuju akhir musim.
Valentino Rossi mengatakan, Martin berhasil meningkat di semua area. Tapo, Bagnaia juga saat ini tak terkalahkan. Menurutnya, persaingan perebutan gelar juara dunia MotoGP 2024 akan ditentukan pada seri terakhir, yakni MotoGP Valencia 2024
Meski kedua pebalap Ducati tersebut bersaing ketat, jangan lupa bahwa masih ada Enea Bastianini yang menduduki peringkat ketiga. Meskipun performanya kurang konsisten, tapi peluang Bastianini untuk meraih juara dunia masih terbuka.
Baca juga: MotoGP Siapkan BMW M5 Terbaru buat Peraih Kualifikasi Terbaik
Sementara itu, Marc Marquez yang bertahan di peringkat keempat klasemen sementara masih kesulitan. Dia masih berusaha untuk mendapatkan kemenangan pertamanya di musim ini bersama Ducati pada balapan utama.
Pada seri sebelumnya, Marquez yang start dari barisan kedua merosot hingga posisi ke-13. Tapi, dia sanggup memperbaiki posisi di sepanjang balapan dan finis keempat. Seandainya balapannya lancar, maka dia punya peluang besar untuk menang.
MotoGP Aragon 2024 akan diawali dengan sesi latihan bebas atau free practice 1 (FP1) pada Jumat (30/8/2024). Kemudian, dilanjutkan dengan sesi Practice.
Lalu, FP2 dan sesi kualifikasi Q1 dan Q2, serta Sprint Race akan digelar pada Sabtu (31/8/2024). Sedangkan balapan utama, selanjutnya akan digelar pada Minggu (1/9/2024).
Berikut ini jadwal MotoGP Aragon 2024 di Sirkuit Aragon:
Jumat (30/8/2024)
15.45 - 16.30 WIB: FP1 MotoGP
20.00 - 21.00 WIB : Practice
Sabtu (31/8/2024)
15.10 - 15.40 WIB : FP2 MotoGP
15.50 - 16.05 WIB : Q1 MotoGP
16.15 - 16.30 WIB : Q2 MotoGP
20.00 WIB : MotoGP Sprint Race
Minggu (1/9/2024)
14.40 - 14.50 : Warm Up MotoGP
19.00 : Race MotoGP