Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sasis Hino RK 280 dan RM 280, Mana yang Cocok Buat Bus AKAP?

Kompas.com - 25/06/2024, 08:42 WIB
Muhammad Fathan Radityasani,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Hino Motors Sales Indonesia (HMSI) punya dua sasis bus andalan di era Euro 4, yakni RK 280 dan RM 280. Keduanya sama-sama sasis bus besar dengan mesin belakang.

Cuma bedanya, RK 280 masih memakai sasis ladder. Sedangkan RM 280 model sasisnya sudah space frame.

Guntur Nugraha, Bus Dept. Head HMSI mengatakan, kedua model bus punya peminatnya masing-masing. Memang akhir-akhir ini PO cenderung memilih Hino RM 280 dibanding RK 280.

Baca juga: Bocoran Bus Baru PO Bagong yang Pakai Jetbus 5

Bus baru PO Limas Pariwisata pakai bodi Avante H7INSTAGRAM/TENTREMBUSOFFICIAL Bus baru PO Limas Pariwisata pakai bodi Avante H7

"Permintaan lebih banyak yang RM saat ini. RM pasarnya ke arah AKAP dan Pariwisata, sedangkan RK saat ini banyaknya pariwisata dan juga ke arah bus karyawan," kata Guntur kepada Kompas.com, Senin (24/6/2024).

Guntur menjelaskan, Hino RM dengan model space frame punya keunggulan dari segi bagasi. Model tengahnya yang tembus jadi bisa memuat barang lebih banyak dari RK.

Baca juga: Hasil Konsumsi BBM New Xpander Cross di Rute Tol


"Keunggulang space frame yang memungkinkan bagasi yang luas dan juga kenyamanan dengan air suspensionnya," ucap Guntur.

Sedangkan RK, saat dijadikan bodi bus di tengah bagasinya masih ada sasis yang panjang dari depan ke belakang. Selain itu, RK juga masih memakai per daun, jadi tidak seempuk RM yang sudah pakai suspensi udara.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau