JAKARTA, KOMPAS.com - Berakhir pekan bisa dihabiskan dengan pergi ke kota di sekitaran Jakarta. Touring seperti ke Puncak, Kabupaten Bogor atau ke Sukabumi masih bisa dilakukan Pulang-Pergi (PP), cocok buat refreshing.
Cuma naik motor dengan jarakk sekitar 100 Km itu juga butuh persiapan. Head of Safety Riding Promotion Wahana Agus Sani memberi beberapa tips biat touring makin aman dan nyaman.
"Yang harus diperhatikan yaitu pertama kondisi kendaraan harus optimal karena jangan sampai hal-hal yang tidak diinginkan terjadi. Perhatikan bagian rem, kelistrikan, dan ban," ucap Agus kepada Kompas.com, Sabtu (1/6/2024).
Baca juga: Tips Touring Pakai Motor Listrik Keliling Dunia, Jangan Berjalan dari Timur ke Barat
Selain motor, kondisi tubuh pengendara juga harus dalam keadaan yang sehat. Walau jarak touring tidak terlalu jauh, jangan paksa berangkat kalau sedang tidak enak badan.
"Ketiga, hafalkan rute perjalanan buat semua rombingan. Jadi saat tertinggal bisa segera menyusul di rute yang sama," kata Agus.
Baca juga: Hasil Sprint Race MotoGP Italia 2024, Bagnaia Menang, Martin Terjatuh
Terakhir, jangan lupa bawa perlengkapan pribadi, seperti obat-obatan dan sebagainya. Tidak perlu bawa barang berlebihan agar touring tetap nyaman.
Ketiga rombongannya tidak terlalu banyak, sesuaikan kecepatan. Paling penting saling mengawasi antar pengendara, jadi kelihatan kalau ada sesuatu atau misal ada yang ketinggalan.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.