Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kredit Motor Honda via FIF Tembus 418.000 Unit pada Kuartal I-2024

Kompas.com - 03/05/2024, 18:22 WIB
Dio Dananjaya,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – PT Federal International Finance (FIF) mencatat peningkatan kredit sepeda motor Honda pada awal tahun ini.

Presiden Direktur PT FIF Siswadi, mengatakan, nilai penyaluran pembiayaan sepeda motor Honda dari FIFASTRA bertumbuh 5,5 persen sebesar Rp 7 triliun.

Adapun jumlah booking unit meningkat 5,4 persen secara year on year (yoy) menjadi 418.000 unit pada kuartal I-2024.

Baca juga: Mobil Matik Jangan Dipaksa Melibas Tanjakan Ekstrem

FIFGroupFIFGroup FIFGroup

Siswadi mengungkapkan bahwa terjadi pergeseran perilaku masyarakat di bulan puasa khususnya menjelang mudik pada Kuartal-I 2024 yang lalu.

Masyarakat cenderung memprioritaskan pengeluaran untuk mendukung kebutuhan yang berkaitan dengan mudik menjelang Lebaran, seperti sepeda motor, dana tunai, dan juga dana syariah.

“Sejak awal puasa, masyarakat pada umumnya sudah mempersiapkan diri untuk menyambut libur Lebaran,” ujar Siswadi, dalam keterangan resmi (3/5/2024).

Baca juga: PT Sukun Luncurkan Bus Karyawan Baru Tanpa AC

“Pengeluaran mereka akan diprioritaskan untuk hal-hal yang berkaitan dengan Hari Raya Idul Fitr tersebut, seperti sepeda motor, dana tunai, bahkan ibadah umrah,” kata dia.

Sementara itu, secara keseluruhan FIF meraih pertumbuhan positif di Kuartal-I 2024 dengan berhasil meraih laba bersih sebesar Rp 1,1 triliun atau meningkat sebesar 16,5 persen secara yoy.

Perusahaan di bawah bendera Grup Astra bagian dari Astra Financial tersebut juga mencatat pertumbuhan nilai penyaluran pembiayaan sebesar 3,8 persen secara yoy menjadi Rp 11 triliun.

Baca juga: Begini Kekurangan Motor Listrik Pakai Swap Baterai

Ilustrasi kredit kendaraan bermotor, kredit motor.SHUTTERSTOCK/CHIRAPHAN Ilustrasi kredit kendaraan bermotor, kredit motor.

Sedangkan jumlah booking unit secara keseluruhan meningkat 0,8 persen secara yoy menjadi 805.000 unit.

"Kinerja positif yang berhasil diraih PT FIF merupakan bukti nyata dari kolaborasi dan sinergi yang solid dalam rantai pasokan Astra," ucap Siswadi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com