Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 29/05/2023, 11:12 WIB
Erwin Setiawan,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

SOLO, KOMPAS.com - Kalibrasi injektor merupakan langkah dalam meningkatkan performa mobil mesin diesel. Seperti yang diketahui, pembakaran pada mesin diesel tidak membutuhkan pengapian hanya mengandalkan pengabutan BBM.

Proses tersebut menentukan sempurna atau tidaknya tenaga yang dihasilkan. Oleh karena itu, kalibrasi injektor perlu dilakukan sebagai cara untuk mengembalikan performa dapur pacu mendekati sempurna.

Hanya saja, tidak semua bengkel bisa melakukan kalibrasi injektor dengan baik. Maka dari itu penting memilih bengkel spesialis injektor diesel yang kompeten agar hasilnya memuaskan.

Baca juga: Begini Tanda Injektor Mesin Diesel Bermasalah

Mesin diesel dengan teknologi common rail membutuhkan kalibrasi menggunakan alat khusu iniKompas.com/Erwin Setiawan Mesin diesel dengan teknologi common rail membutuhkan kalibrasi menggunakan alat khusu ini

Esa Pemilik Bengkel Denso Esa Diesel mengatakan kemampuan suatu bengkel spesialis diesel dalam mengkalibrasi injektor menjadi modal utama dalam menjaga kepuasan pelanggan.

“Kalibrasi injektor pada mesin diesel ini seperti diserahkan pada pihak bengkel, dari pabrik tidak ada nilai tetapnya, hanya berupa patokan batas maksimal dan minimal, sisanya menjadi keputusan bengkel,” ucap Esa kepada Kompas.com, Selasa (23/5/2023).

Esa mengatakan bahkan langkah yang dilakukan dalam kalibrasi bisa sebebas mungkin, melewati batas juga bisa saja dilakukan oleh mekanik.

Baca juga: Filter Solar Sering Ganti, Kenapa Injektor Tetap Rusak?

Data kalibrasi injektor pada mesin diesel, warna merah menunjukkan jumlahnya melebihi batas maksimal dan minimal, lebih banyak lebih baik.Kompas.com/Erwin Setiawan Data kalibrasi injektor pada mesin diesel, warna merah menunjukkan jumlahnya melebihi batas maksimal dan minimal, lebih banyak lebih baik.

Seperti halnya dalam mengatur jumlah solar yang masuk ke ruang bakar, batas minimal maksimalnya ada, tapi mekanik sangat bisa membuatnya lebih.

“Khusus kami, dalam kalibrasi injektor sangat mengedepankan pengoptimalan BBM yang masuk ke silinder, jadi solar yang dipompa dari tangki sebisa mungkin dapat masuk lebih banyak, tidak kembali ke tangki,” ucap Esa.

Esa mengatakan semakin banyak BBM yang masuk, maka akan menjadi semakin baik. Meski terkesan membuat boros solar, tapi itu sebenarnya tidak.

Baca juga: Biaya dan Keunggulan Upgrade Injektor Toyota Innova Diesel Lawas

Injektor merupakan komponen yang sering bermasalah pada mesin diesel Kompas.com/Erwin Setiawan Injektor merupakan komponen yang sering bermasalah pada mesin diesel

“Kami ratakan jumlah BBM pada masing-masing silinder, jadi tidak masalah kami melakukan beberapa kali pengkalibrasian, asal hasilnya maksimal yaitu rata pada masing-masing silinder, selain itu perhitungan juga berdasarkan rentang putaran mesin,” ucap Esa.

Jumlah solar yang masuk ke dapur pacu diupayakan selalu sama pada masing-masing silinder. Selain itu, putaran rendah, putaran sedang dan tinggi juga dihitung jumlah BBM-nya harus seimbang.

Jadi, dengan metode tersebut Esa percaya dapat menciptakan mesin diesel yang kencang, bertenaga dan irit BBM karena semua solar yang terbakar dapat terkonversi menjadi tenaga.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com