Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Harga Alvez Mendisrupsi Pasar, Begini Kata Wuling

Kompas.com - 17/02/2023, 10:32 WIB
Gilang Satria,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi


JAKARTA, KOMPAS.com - Wuling Alvez resmi meluncur di Indonesia International Motor Show (IIMS) 2023. Mobil SUV ringkas ini punya tiga tipe dengan banderol mulai Rp 209 juta sampai Rp 295 juta.

Banderol yang ditawarkan Wuling Alves diprediksi bakal menciptakan disrupsi terhadap persaingan pasar di segmen SUV ringkas. Sebab, di kelasnya, Alvez kini jadi salah satu yang paling murah.

Baca juga: BMW Astra Hadirkan New BMW X7 di IIMS 2023

Dian Asmahani, Brand & Marketing Director Wuling Motors, menampik jika dibilang pihaknya mengacak-acak harga pasaran SUV ringkas. Menurutnya, harga yang diterapkan Wuling ialah sebuah inovasi.

Dian Asmahani, Brand & Marketing Director Wuling Motors saat persentasi produk Wuling Alvez yang meluncur di IIMS 2023.Foto: Christina Hartati Phan Dian Asmahani, Brand & Marketing Director Wuling Motors saat persentasi produk Wuling Alvez yang meluncur di IIMS 2023.

"Intinya kita bicara seperti itu adalah inovasi," kata Dian saat peluncuran Alvez, di Jakarta, Kamis (16/2/2023).

"Kita tidak bicara merusak harga pasaran, tapi kita membuat inovasi yang lebih dan selalu memberikan yang terbaik untuk menjawab mobilitas saat ini," kata dia.

Dian mengatakan, Alvez mengincar pada generasi muda. Tampilan keren, fitur mendukung, dan harga bersaing akan membuat Alvez jadi pilihan menarik di segmennya.

"Jadi memang kita lihat anak muda kebutuhan dalam mobilitas atau bekendara semakin dinamis. Inginnya produk bukan cuma desain bagus tapi fitur juga unggul karena mereka sudah digital, dan kita berusaha menjawab kebutuhan tersebut dengan harga yang juga cocok buat anak muda," kata dia.

Baca juga: Harga Wuling Alvez Disrupsi Pasar SUV Ringkas di Indonesia

Wuling Alvez resmi meluncur di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2023.Foto: Ridwan Arifin Wuling Alvez resmi meluncur di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2023.

Wuling Alvez punya tiga tipe, yaitu SE seharga Rp 209 juta, tipe CE seharga Rp 255 juta, dan tipe EX seharga Rp 295 juta. Masing-masing punya lima pilihan warna merah, hitam, abu-abu, perak, dan putih.

Sementara pesaingnya, Hyundai Creta, dipasarkan mulai Rp 291,3 jutaan dan Honda HR-V mulai Rp 375 jutaan. Secara harga, Alvez bahkan jauh lebih murah dari Honda WR-V yang dibanderol mulai Rp 279,4 juta.

Pun, lebih murah dari model seperti Toyota Raize yang dibanderol Rp 232,4 juta. Namun, Daihatsu Rocky tetap yang paling kompetitif dengan banderol mulai Rp 205,4 juta perpajakan Jakarta.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau