Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daimler Adu Tiap Diler di Ajang TechMasters dan SalesMasters 2022

Kompas.com - 06/02/2023, 15:21 WIB
Janlika Putri Indah Sari,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

TANGERANG, KOMPAS.com - PT Daimler Commercial Vehicles Indonesia (DCVI) kembali menggelar kompetisi layanan penjualan dan layanan purna jual bertajuk TechMasters dan SalesMasters 2022.

Ini merupakan kedua kalinya kompetisi DCVI TechMasters diadakan, yang pertama diadakan pada 2019. Sementara itu, SalesMasters pertama kali diadakan pada tahun 2021 secara online. Usai vakum, kompetisi ini hadir dengan konsep baru dan diadakan secara bersamaan.

Naeem Hassim, Presiden Direktur PT Daimler Commercial Vehicles Indonesia mengatakan jika kedua kompetisi ini diikuti oleh 27 diler resmi DCVI seluruh Indonesia.

Baca juga: Rumus 3 Detik Bisa Diterapkan Pengguna Sepeda Motor?

“Berbeda dengan TechMasters sebelumnya yang merupakan pertandingan antar individu, tahun ini terdapat tiga elemen job profile yang disatukan dalam satu tim,” kata Naeem di CSP Training, Tangerang, Senin (6/2/2023).

DCVI TechMasters 2022 sendiri merupakan serangkaian kompetisi yang ditujukan untuk mengasah kemampuan tim dari diler resmi DCVI.

Terdapat dua rangkaian besar pada kompetisi ini, yaitu rangkaian screening penjualan dan pencapaian retail tiap diler, lalu dilanjutkan dengan rangkaian final yang terdiri dari studi kasus, tes pengetahuan produk, tes praktik, hingga kuis pengetahuan.

Sementara itu kompetisi sudah dimulai sejak awal bulan November 2022 hingga Februari 2023.

salah satu peserta DCVI TechMasters 2022Janlika Putri/ Kompas.com salah satu peserta DCVI TechMasters 2022

Setelah melewati penilaian dan seleksi ketat selama tiga bulan, pada 6 Februari 2023 DCVI menyelenggarakan babak final kedua kompetisi secara tatap muka langsung di Ciputat dan Wanaherang, Senin malam (6/1/ 2023).

Sementara itu, terdapat 12 tim yang lolos ke babak final dan kemudian disortir menjadi tiga tim terbaik dari setiap kategori melalui tes pengetahuan job profile secara individu dan tes praktik yang dilakukan per tim.

Adapun list diler yang berhasil lolos ke babak final adalah PT Alun Indah, PT Bintang Kutai Motor, PT Citrakarya Pranata, PT Eurotruk Transindo, PT Hartono Raya Motor, dan PT Panji Rama Otomotif.

Baca juga: Rossi Gagal Podium di Bathurst 12 Hour gara-gara Lampu Belakang Rusak

Kompetisi bertaraf nasional ini menghasilkan beberapa finalis untuk tiga kategori yaitu Truk Mercedes-Benz Axor, Truk Mercedes-Benz Actros Arocs, dan Bus Mercedes-Benz.

“Kami berharap kedua kompetisi ini bisa menjadi ajang pembelajaran dan pengembangan diri kepada truck sales consultant dan tim purna jual dari diler resmi DCVI di seluruh Indonesia. Layaknya tahun-tahun sebelumnya, kompetisi ini bertujuan untuk menciptakan duta-duta baru dari layanan terbaik diler resmi DCVI,” kata Naeem.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau